10 Pemain dengan Gaji Tertinggi di La Liga Pada Musim 2024/25

  • Capology telah merilis daftar pemain dengan gaji tertinggi dalam kompetisi La Liga 2024/25.
  • Pemain-pemain Barcelona dan Real Madrid menjadi bagian dominan dari daftar tersebut.
  • Frenkie de Jong adalah pemain dengan gaji tertinggi di kompetisi itu.
Daftar pemain dengan gaji tertinggi dalam kompetisi La Liga musim 2024/25 berdasarkan data dari Capology
Daftar pemain dengan gaji tertinggi dalam kompetisi La Liga musim 2024/25 berdasarkan data dari Capology / David Ramos/GettyImages
facebooktwitterreddit

Gaji adalah salah satu bagian yang penting dalam sepak bola. Tim dengan pengeluaran gaji yang lebih tinggi mendapat ekspektasi berbanding lurus, tak terkecuali La Liga yang timpang dengan dominasi Real Madrid dan Barcelona.

Berdasarkan data dari Capology, berikut adalah sepuluh pemain dengan nilai gaji tertinggi dalam kompetisi La Liga musim 2024/25

*daftar diurutkan dari pemain dengan nilai gaji terendah ke tertinggi*


Thibaut Courtois (Real Madrid)

Thibaut Courtois
Thibaut Courtois tetap menjadi pemain kunci Real Madrid setelah pulih dari cedera panjang / Diego Souto/GettyImages
  • Posisi: Kiper
  • Usia: 32 tahun
  • Sisa Kontrak: 2026
  • Gaji: 14,5 juta Euro / tahun

Courtois sudah menjadi andalan di bawah mistar gawang Los Blancos dalam beberapa tahun terakhir. Cedera panjang yang dideritanya pada musim 2023/24 tidak membuatnya kehilangan status tersebut.

Ketika pemain asal Belgia itu pulih, ia langsung menggeser Andriy Lunin yang sebelumnya digunakan sebagai pengganti dan tetap mempertahankan performa yang konsisten.


Federico Valverde (Real Madrid)

Federico Valverde
Federico Valverde menjadi sosok kunci di skuad Real Madrid dalam beberapa tahun terakhir / Pedro Castillo/GettyImages
  • Posisi: Gelandang
  • Usia: 26 tahun
  • Kontrak: 2029
  • Gaji: 15 juta Euro / tahun

Fede Valverde telah membela Madrid selama enam tahun. Sepanjang periode tersebut, pemain asal Uruguay itu harus bersaing di lini tengah dengan dua bintang lain, yaitu Luka Modric dan Toni Kroos. Namun Valverde tetap mampu menjadi salah satu sosok yang diandalkan berkat fleksibilitasnya.

Kemampuan Valverde untuk bermain di sisi sayap dan juga konsisten di lini tengah secara keseluruhan membuatnya menjadi salah satu pemain yang pantas mendapatkan status inti di dalam skuadnya.


Ilkay Gundogan (Barcelona)

Ilkay Gundogan
Ilkay Gundogan menjadi salah satu sosok pemimpin veteran baru di dalam ruang ganti Barcelona / Fran Santiago/GettyImages
  • Posisi: Gelandang
  • Usia: 33 tahun
  • Sisa Kontrak: 2025
  • Gaji: 16,6 juta Euro / tahun

Meskipun sudah berstatus sebagai pemain veteran, konsistensi Gundogan untuk memberikan kontribusi dengan FC Barcelona dan Timnas Jerman. Kemampuan yang dimilikinya untuk membuka ruang dengan umpan masih dapat diandalkan di tingkat domestik maupun internasional.

Gundogan nampak masih akan mendapatkan kepercayaan dari Hansi Flick, yang datang sebagai pelatih menggantikan Xavi setelah musim 2023/24 berakhir.


Jude Bellingham (Real Madrid)

Real Madrid UEFA Champions League Trophy Parade
Jude Bellingham menjadi bintang baru di dalam skuad Real Madrid / Eurasia Sport Images/GettyImages
  • Posisi: Gelandang
  • Usia: 21 tahun
  • Sisa Kontrak: 2029
  • Gaji: 18.7 juta Euro / tahun

Karier Bellingham melalui peningkatan yang konsisten sejak awal hingga kini. Potensi tinggi yang ditunjukkannya membuat Madrid tidak segan untuk mengeluarkan biaya yang tinggi untuk merekrutnya dari Borussia Dortmund pada bursa transfer pertengahan 2023 lalu.

Bellingham masih akan menjadi sosok yang diandalkan oleh tim ibu kota Spanyol itu dan Timnas Inggris apabila tidak terdapat permasalahan yang signifikan dalam beberapa tahun mendatang.


Vinicius Junior (Real Madrid)

  • Posisi: Penyerang
  • Usia: 24 tahun
  • Sisa Kontrak: 2027
  • Gaji: 20,8 juta Euro / tahun

Vinicius Junior menjadi salah satu pemain yang didatangkan oleh Madrid ketika usianya belum mencapai 20 tahun. Pemain yang berposisi sebagai penyerang itu mampu menjadi sosok kunci di lini depan timnya dalam jangka panjang dan masih dapat diandalkan hingga kini.

Pemain asal Brasil itu juga menjadi bagian penting bagi upaya klubnya untuk menghadapi permasalahan rasisme di La Liga dan sepak bola Spanyol secara keseluruhan.


Jan Oblak (Atletico Madrid)

  • Posisi: Kiper
  • Usia: 31 tahun
  • Sisa Kontrak: 2028
  • Gaji: 20.8 juta Euro / tahun

Oblak menjadi satu-satunya pemain Atletico yang berada di dalam daftar ini. Hal ini menjadi bukti bahwa Los Rojiblancos menjadi klub yang tidak dominan dari segi finansial dibandingkan dengan dua klub lainnya yang ada di dalam daftar ini.

Selain itu, keberadaan Oblak di dalam daftar ini juga menjadi gambaran dari kemampuan dan konsistensi dari penjaga gawang asal Slovenia tersebut.


David Alaba (Real Madrid)

David Alaba
Real Madrid berharap David Alaba dapat segera pulih dari cedera panjang yang dideritanya / Denis Doyle/GettyImages
  • Posisi: Bek
  • Usia: 32 tahun
  • Sisa Kontrak: 2026
  • Gaji: 22,5 juta Euro / tahun

Mampu bermain di posisi bek kiri dan tengah serta gelandang bertahan, Alaba adalah aset berharga yang dapat dimanfaatkan oleh berbagai tim. Madrid memperolehnya dengan status bebas transfer dari Bayern Munchen dan ia langsung menjadi salah satu pemain kunci di lini belakang.

Sayangnya, cedera panjang membuat Alaba absen dalam waktu yang cukup lama dan tidak dapat membela Timnas Austria yang menjadi salah satu tim kejutan pada Euro 2024.


Kylian Mbappe (Real Madrid)

Kylian Mbappe
Kylian Mbappe menjadi bintang baru di Real Madrid dan La Liga / Quality Sport Images/GettyImages
  • Posisi: Penyerang
  • Usia: 25 tahun
  • Sisa Kontrak: 2029
  • Gaji: 31,2 juta Euro / tahun

Kedatangan Mbappe ke Santiago Bernabeu sebagai pemain baru sudah diantisipasi dalam beberapa tahun terakhir. Klub ibu kota Spanyol itu sukses mendatangkannya dengan status bebas transfer dari PSG pada bursa transfer pertengahan 2024.

Mbappe akan menjadi sosok yang diharapkan dapat menjadi pemain kunci di lini depan Madrid dalam jangka panjang.


Robert Lewandowski (Barcelona)

Robert Lewandowski
Performa Robert Lewandowski dengan Barcelona pada musim 2024/25 akan membuatnya mendapatkan sorotan tinggi / Fran Santiago/GettyImages
  • Posisi: Penyerang
  • Usia: 35 tahun
  • Sisa Kontrak: 2026
  • Gaji: 33,5 juta Euro / tahun

Kedatangan Lewandowski ke Camp Nou dari Bayern Munchen menjadi salah satu transfer yang mendapat sorotan tinggi. Pemain asal Polandia itu datang dengan pengalaman tinggi tetapi juga risiko yang berbanding lurus karena ia direkrut pada usia 33 tahun.

Lewandowski mampu membawa timnya meraih gelar juara La Liga sejauh ini. Tetapi penurunan performanya pada musim 2023/24 lalu akan membuat usia dan tingkat gajinya dibicarakan sepanjang musim yang akan datang.


Frenkie de Jong (Barcelona)

Frenkie De Jong
Gaji tinggi yang diperoleh Frenkie de Jong membuatnya sering mendapat kritik dari suporter Barcelona / Quality Sport Images/GettyImages
  • Posisi: Gelandang
  • Usia: 27 tahun
  • Sisa Kontrak: 2026
  • Gaji: 37,5 juta Euro / tahun

Pemain yang berada di puncak daftar ini menjadi salah satu sosok yang menjadi bahan debat di kalangan suporter Barcelona dalam beberapa tahun terakhir. Potensi de Jong di lini tengah ketika berada dalam sistem yang tepat sangat jelas, tetapi permasalahan cedera menghambatnya untuk memberi kontribusi yang diharapkan.

De Jong juga beberapa kali menolak tawaran untuk meninggalkan Blaugrana pada bursa transfer pertengahan 2023. Selain itu, manajemen Barca juga masih memiliki utang gaji terhadap mantan pemain Ajax tersebut.