12 Pemain yang Tampil Mengecewakan Sepanjang 2022

Daftar pemain yang tampil mengecewakan sepanjang 2022 versi 90min Indonesia
Daftar pemain yang tampil mengecewakan sepanjang 2022 versi 90min Indonesia / Harry Langer/DeFodi Images, Seskim Photo/MB Media, Juan Luis Diaz/Quality Sport Images, Mattia Ozbot - Inter / Getty Images
facebooktwitterreddit

Nasib buruk, nampaknya bisa dialami oleh pesepakbola manapun. Seperti layaknya pada tahun 2022 ini, ada beberapa pemain yang gagal memenuhi ekspektasi saat mendapatkan kesempatan bermain dari pelatih.

Setidaknya ada 12 nama pemain, berikut adalah penjabarannya.


12. Marco Asensio (Real Madrid)

Marco Asensio
Marco Asensio / Soccrates Images/GettyImages

Pemain sayap Real Madrid, Marco Asensio memang terbilang dapat tempat reguler pada musim 2021/22 lalu. Namun, ketika Carlo Ancelotti mulai mempercayai Federico Valverde bermain sebagai penyerang sayap kanan, posisinya semakin tergeserkan.

Tak hanya itu, penampilan Asensio yang inkonsistensi dengan minimnya kontribusi dalam mencetak gol maupun assist, juga jadi alasan dia mulai jarang dapat kepercayaan.


11. Dele Alli (Besiktas)

Dele Alli
Dele Alli / BSR Agency/GettyImages

Sempat dinobatkan sebagai salah satu pemain muda terbaik di dunia, karier Dele Alli secara perlahan justru mengalami penurunan drastis. Terlebih saat tinggalkan Tottenham Hotspur ke Everton pada musim 2021/22 lalu, Dele tak kunjung tampil positif.

Saat ini, Dele yang sedang dipinjamkan ke Besiktas juga belum memperbaiki performanya. Bahkan pelatih Besiktas, Senol Gunes, seolah sudah kehilangan kesabaran kepada Dele usai pernah menarik keluarnya di menit-28 saat hadapi Sanliurfa.


10. Eden Hazard (Real Madrid)

Eden Hazard
Eden Hazard / Visionhaus/GettyImages

Era kejayaan Eden Hazard nampaknya sudah benar-benar berakhir. Setelah sering alami cedera di Real Madrid, dirinya tak pernah menemukan penampilan terbaiknya lagi.

Pada tahun 2022 ini, Hazard sejatinya punya kesempatan besar untuk menunjukkan tajinya lagi saat diberi kepercayaan penuh oleh pelatih Belgia, Roberto Martinez saat melakoni Piala Dunia 2022.

Nahasnya, pemain berusia 31 tahun tersebut gagal memanfaatkan kesempatan itu.


9. Franck Kessie (Barcelona)

Franck Kessie
Franck Kessie / Eric Alonso/GettyImages

Selepas bantu AC Milan raih Scudetto, Franck Kessie hijrah ke Barcelona secara bebas transfer.

Awal kedatangan Kessie ke Camp Nou tentu saja dapat respon positif usai melihat penampilan impresifnya dengan skuad asuhan Stefano Pioli.

Akan tetapi, Kessie justru kalah saing dalam mengisi sisi tengah dengan Gavi, Pedri, Frenkie de Jong sampai Sergio Busquets. Kessie sepertinya beradaptasi dengan permainan di Liga Spanyol.


8. Harry Maguire (Manchester United)

Harry Maguire
Harry Maguire / Matthew Ashton - AMA/GettyImages

Meski berstatus sebagai kapten tim dari Manchester United, Harry Maguire semakin tersisihkan dari skuad reguler lantaran tak kunjung memperlihatkan perfoma yang baik.

Setiap kali diberi kepercayaan bermain oleh Erik ten Hag, Maguire justru lebih sering membuat kesalahan-kesalahan yang hampir beberapa kali merugikan klub.


7. Memphis Depay (Barcelona)

Memphis Depay
Memphis Depay / Soccrates Images/GettyImages

Alami cedera dan kalah saing dengan Robert Lewandowski, Memphis Depay sangat minim mendapatkan menit bermain di Barcelona untuk musim 2022/23.

Hal itu memang tak memengaruhi kesempatannya dalam bermain pada Piala Dunia 2022, karena Louis van Gaal memercayainya untuk mengisi sisi penyerangan Belanda.

Tetapi, Memphis yang kekurangan menit bermain di level klub, nampak tak menunjukkan performanya secara maksimal.


6. Son Heung-min (Tottenham Hotspur)

Son Heung-Min
Son Heung-Min / Clive Rose/GettyImages

Menjadi top skorer Liga Inggris 2021/22 dengan catatan 23 gol, Son Heung-Min terus dimiliki ekspektasi tinggi untuk tunjukkan ketajamannya saat bermain dengan Tottenham Hotspur maupun Korea Selatan.

Hingga sekarang, dirinya justru belum bisa menyamai performanya di musim lalu. Pada Piala Dunia 2022 lalu, Son tak mampu mencetak gol dari empat pertandingan yang dimainkannya.


5. Jadon Sancho (Manchester United)

Jadon Sancho
Jadon Sancho / Robin Jones/GettyImages

Dari awal kedatangannya ke Manchester United di 2021/22 lalu, Jadon Sancho belum menunjukkan perkembangan signifikan dari segi kontribusinya.

Terkait penampilan mengecewakannya di level klub, Sancho bahkan sampai gagal membela Inggris pada Piala Dunia 2022.


4. Darwin Nunez (Liverpool)

Darwin Nunez
Darwin Nunez / Stu Forster/GettyImages

Didatangkan dengan mahar transfer 75 juta Euro yang dapat meningkat menjadi 100 juta Euro, Darwin Nunez diharapkan bisa segera menggantikan peran Sadio Mane di lini serang Liverpool.


Sayangnya, Nunez belum begitu bisa menjalankan tugas dengan baik. Sebab, dirinya masih kesulitan dalam menemukan ketajamannya secara konsisten.


3. Romelu Lukaku (Chelsea/Inter)

Romelu Lukaku
Romelu Lukaku / Visionhaus/GettyImages

Gagal berikan kontribusi apik dengan Chelsea, Romelu Lukaku kembali ke Inter dengan status pemain pinjaman untuk musim 2022/23 ini.

Berniat untuk mengembalikkan ketajamannya lagi, Lukaku justru jarang dapat menit bermain lantaran sering menderita cedera berkepanjangan di Inter.

Pada turnamen Piala Dunia 2022, Lukaku juga tak tampil baik bersama Belgia lantaran sering membuang-buang peluang untuk mencetak gol saat hadapi Kroasia.


2. Edouard Mendy (Chelsea)

Edouard Mendy
Edouard Mendy / Catherine Ivill/GettyImages

Saat didatangkan Chelsea di musim 2020/21, Edouard Mendy bisa dibilang sebagai salah satu pemain penting untuk membantu tim ibukota Inggris itu meraih Liga Champions.

Seiring berjalannya waktu, Mendy justru mengalami penurunan performa yang menjadikan tempat utamanya, kini mulai tergeserkan oleh Kepa Arrizalabaga pada musim 2022/23.


1. Cristiano Ronaldo (Manchester United/Al-Nassr FC)

Cristiano Ronaldo
Cristiano Ronaldo / Zhizhao Wu/GettyImages

2022 sepertinya bukan tahun yang bersahabat lagi Cristiano Ronaldo. Pemain berusia 37 tahun tersebut tidak menjalaninya secara baik di level klub saat bermain dengan Manchester United maupun timnas Portugal.

Selain sudah mulai sering menjadi penghangat bangku cadangan di MU, Ronaldo menutup tahun 2022 dengan bergabung ke klub Arab Saudi, Al-Nassr.