AC Milan 2-1 Genoa: Hasil Pertandingan dan Rating Pemain – Serie A 2020/21

AC Milan v Genoa - Italian Serie A
AC Milan v Genoa - Italian Serie A / Soccrates Images/Getty Images
facebooktwitterreddit

AC Milan mendapat kemenangan krusial dengan skor 2-1 atas Genoa dalam lanjutan Serie A 2020/21. Pertandingan di San Siro pada Minggu (18/4) dimenangkan tim tuan rumah berkat gol Ante Rebic dan Gianluca Scamacca (gol bunuh diri), yang hanya dapat dibalas oleh Milan Destro.

Jalannya Pertandingan

Milan membutuhkan kemenangan untuk bertahan di peringkat kedua. Sedangkan Genoa berusaha menjauh dari zona degradasi walau terbilang aman dari risiko tersebut. Tuan rumah unggul terlebih dahulu ketika laga baru berlangsung selama 13 menit.

Tendangan bebas untuk Rossoneri membuat bola mentah sampai ke Ante Rebic. Pemain yang diturunkan di sayap kiri itu sukses membobol gawang lawannya dan memberi keuntungan untuk Milan. Namun keunggulan tersebut hanya bertahan hingga menit ke-37. Mattia Destro berhasil menyamai kedudukan.

Babak pertama antara Milan dan Genoa berakhir dengan skor imbang 1-1.

Kegagalan untuk mengembalikan keunggulan membuat Stefano Pioli melakukan tiga pergantian pemain untuk Milan. Mario Mandzukic, Diogo Dalot, dan Brahim Diaz masuk untuk Pierre Kalulu, Rafael Leao, dan Alexis Saelemaekers.

Pergantian tersebut membuahkan hasil positif. Umpan Hakan Calhanoglu dari sepak pojok sempat mengenai Mandzukic sebelum bola menyentuh Gianluca Scamacca. Peluang tersebut tercatat sebagai gol bunuh diri dari Scamacca.

Milan menutup laga dengan kemenangan 2-1 atas Genoa.


1. Kiper dan Lini Pertahanan

Simon Kjaer
Simon Kjaer kembali kokoh di lini belakang Milan / Marco Luzzani/Getty Images

Gianluigi Donnarumma (5,5/10): kebobolan satu gol dan melakukan satu penyelamatan sepanjang laga.

Pierre Kalulu (7/10)
: tampil cukup baik sebelum digantikan Diogo Dalot pada menit ke-62.

Simon Kjaer (7,5/10)
: kembali menjadi pemimpin di lini belakang.

Fikayo Tomori (6/10)
: mengalami kesulitan ketika Mattia Destro mencetak gol penyeimbang.

Theo Hernandez (7/10)
: kembali menjadi sosok penting dalam skema serangan yang diterapkan timnya.


2. Lini Tengah

Ante Rebic, Mattia Perin
Gol Ante Rebic buat Milan unggul terlebih dahulu / Marco Luzzani/Getty Images

Ismael Bennacer (7/10): berperan penting di lini tengah timnya hingga digantikan Sandro Tonali pada menit ke-74.

Franck Kessie (7/10)
: kembali menunjukkan performa yang sesuai ekspektasi.

Alexis Saelemaekers (6,5/10)
: tampil cukup baik hingga digantikan oleh Brahim Diaz pada menit ke-63.

Hakan Calhanoglu (7,5/10)
: berperan penting dalam membangun serangan hingga digantikan Rade Krunic jelang akhir laga.

Ante Rebic (8/10)
: mencetak gol pembuka dan menunjukkan performa yang positif.


3. Lini Depan dan Pemain Pengganti

Mario Mandzukic
Mario Mandzukic masuk menggantikan Rafael Leao pada babak kedua / Soccrates Images/Getty Images

Rafael Leao (6/10): tidak dapat memberi kontribusi yang diharapkan, digantikan Mario Mandzukic pada menit ke-63.

Mario Mandzukic (7/10)
: masuk pada menit ke-63 menggantikan Rafael Leao, berperan dalam gol bunuh diri yang membuat timnya unggul.

Brahim Diaz (5/10): masuk pada menit ke-63 menggantikan Alexis Saelemaekers.

Diogo Dalot (5/10)
: masuk pada menit ke-63 menggantikan Pierre Kalulu.

Sandro Tonali (N/A): masuk pada menit ke-74 menggantikan Ismael Bennacer

Rade Krunic (N/A)
: masuk jelang akhir laga menggantikan Hakan Calhanoglu.


4. Susunan Pemain Genoa

Mattia Destro
Mattia Destro sempat menyamakan kedudukan jelang akhir babak pertama / Soccrates Images/Getty Images

3-5-2: Mattia Perin; Goldaniga, Radovanovic, Masiello; Ghiglione, Zajc, Badelj, Strootman, Cassata; Destro, Scamacca.