Alasan Maguire Bermain Lebih Baik Bersama Timnas Inggris Ketimbang di Man United

Harry Maguire
Harry Maguire / Marc Atkins/GettyImages
facebooktwitterreddit

Keputusan Gareth Southgate untuk memanggil bek Manchester United, Harry Maguire ke dalam skuad Inggris di Piala Dunia 2022 ini, memang sempat dituai kontroversi lantaran banyak yang beranggapan dirinya tidak pantas pergi ke Qatar.

Harry Maguire
Harry Maguire / Marc Atkins/GettyImages

Alasan itu disebabkan karena, Maguire hanya menjadi penghangat bangku cadangan bersama tim besutan Erik ten Hag, serta nampak sering lakukan kesalahan fatal saat diberi kepercayaan bermain di level klub.

Akan tetapi, mengejutkannya Maguire secara perlahan bisa meredam semua keraguan itu. Karena, pemain berusia 29 tahun justru menampilkan performa yang menjanjikan bersama The Three Lions, sepanjang menjalani babak grup Piala Dunia.

Dirinya yang selalu dimainkan di tiga laga babak grup, dirinya bahkan sampai bisa menciptakan assist. Menanggapi penampilan positifnya dengan Inggris, Gary Neville pun mengklaim jika Maguire ampu bermain bagus lantaran dirinya merasa dihargai ketimbang saat berada bersama MU.

"Saya pikir dia mungkin merasa lebih dicintai di oleh Inggris, saya pikir dia merasa lebih nyaman. Harry Maguire, bermain lebih baik untuk negaranya ketimbang klubnya," ujar Neville dari Sky Sports.

"Saya pikir ada beberapa pemain seperti itu, layaknya Raheem Sterling. Mereka memiliki kelompok yang bagus, seorang pelatih yang percaya pada mereka, serta telah memainkan mereka secara reguler," tutupnya.

Kini, Maguire terus diprediksi akan terus dijadikan starter oleh Southgate saat hadapi Senegal di 16 besar, Senin (5/12) pukul 02:00 dini hari WIB.