Albania vs Spanyol: Live Streaming, Prediksi Susunan Pemain, Live Streaming – Euro 2024

  • Spanyol akan menghadapi Albania pada laga terakhir Grup B, Selasa (25/6) dinihari WIB.
  • Spanyol sudah dipastikan lolos ke babak 16 besar.
Spanyol yang sudah menggenggam tiket 16 besar akan menghadapi Abania pada laga terakhir Grup B Euro 2024.
Spanyol yang sudah menggenggam tiket 16 besar akan menghadapi Abania pada laga terakhir Grup B Euro 2024. / LLUIS GENE/GettyImages
facebooktwitterreddit

Spanyol akan menghadapi Albania dalam laga terakhir mereka di Grup B Euro 2024, Selasa (25/6) dinihari WIB di Merkur-Spiel Arena. Albania sendiri masih berpeluang lolos jika berhasil memetik kemenangan atas Spanyol.

Berikut adalah kumpulan informasi dari 90min Indonesia yang patut Anda simak mengenai pertandingan ini.


Kapan Pertandingan Albania vs Spanyol Digelar?

  • Lokasi: Düsseldorf, Jerman
  • Stadion: Merkur-Spiel Arena
  • Tanggal: Selasa, 25 Juni 2024
  • Waktu: 02.00 WIB / 03.00 WITA / 04.00 WIT
  • Wasit: Glenn Nyberg

Hasil H2H (Lima Pertemuan Terakhir)

  • Albania: 0 menang
  • Seri: 0 seri
  • Spanyol: 5 menang

Performa Saat Ini (Seluruh Kompetisi)

Albania

Spanyol

26/03/24 Swedia 1-0 Albania (Friendly)

27/03/24 Spanyol 3-3 Brasil (Friendly)

04/06/24 Albania 3-0 Liechtenstein (Friendly)

06/06/24 Spanyol 5-0 Andorra (Friendly)

08/06/24 Albania 3-1 Azerbaijan (Friendly)

09/06/24 Spanyol 5-1 Irlandia Utara (Friendly)

16/06/24 Italia 2-1 Albania (Euro)

15/06/24 Spanyol 3-0 Kroasia (Euro)

19/06/24 Kroasia 2-2 Albania (Euro)

21/06/24 Spanyol 1-0 Italia (Euro)


Link Live Streaming Albania vs Spanyol?

Pertandingan Albania vs Spanyol dapat disaksikan secara langsung melalui live streaming di Vision+ atau melalui saluran televisi RCTI.


Kondisi Skuad Spanyol

Pelatih Luis de la Fuente telah memastikan bahwa akan rotasi starter mengingat Spanyol sudah mengamankan tiker ke 16 besar. Namun, satu pemain yang dipastikan tidak akan tampil adalah Rodri, yang menjalani suspensi setelah menerima dua kartu kuning. Sementara itu, Nacho dan Ayoze Perez harus absen karena cedera.

Prediksi Susunan Pemain Spanyol

Prediksi Spanyol XI: Raya; Navas, Vivian, Laporte, Grimaldo; Merino, Zubimendi, Baena; Torres, Joselu, Oyarzabal