Ander Herrera Optimistis Mbappe Bisa Diturunkan di Laga vs Atalanta
Oleh Kemas Trimukti
Paris Saint-Germain memang masih terus menguasai kompetisi Prancis di musim ini, lantaran bisa menyabet tiga trofi Ligue 1, Coupe de France dan Coupe de la Ligue.
Kendati sedang merayakan kemenangannya kontra Olympique Lyon di ajang Coupe de la Ligue, Thomas Tuchel nampaknya sudah dibuat khawatir sebelum laga besar melawan Atalanta pada ajang Liga Champions babak perempat final.
Hal itu disebabkan karena, Les Parisiens berkemungkinan takkan bisa menurunkan bintang mudanya, Kylian Mbappe yang alami cedera pergelangan kaki usai ditekel keras oleh bek Saint-Etienne, Loic Perrin.
Alami cedera yang terbilang serius, membuat Mbappe diprediksi sulit untuk bisa mengambil menit bermain di kompetisi paling bergengsi di benua Eropa tersebut.
Melihat pemain asal Prancis yang masih memakai alat bantu untuk berjalan, memang menjadi alasan mengapa dirinya takkan cepat pulih.
Walau demikian, rekan setimnya Ander Herrera justru masih mempunyai rasa optimis apabila keajaiban nantinya akan datang dan melihat Mbappe bisa turun ke lapangan.
"Kami telah melihat Mbappe telah bisa berjalan. Dia muda dan profesional serta benar-benar ingin bermain," ujar Herrera dikutip dari Goal.
"Namun jika itu tidak mungkin bagi Mbappe untuk bermain, kami mempunyai solusi lain. Kylian (Mbappe) adalah pemain penting dan saya yakin dirinya akan bersikeras untuk mencoba bermain," tutupnya.
Untuk tambahan informasi, apabila PSG berhasil taklukan Atalanta maka mereka akan menunggu lawannya di semifinal antara RB Leipzig atau Atletico Madrid.