Ansu Fati Dedikasikan Kemenangan Barcelona untuk Sergio Aguero
Oleh Amanda Amelia
Barcelona berhasil meraih kemenangan perdananya di kompetisi Liga Champions saat melakoni laga tandang ke NSC Olimpiyskiy Stadium, markas Dynamo Kiev, Rabu (3/11) dini hari WIB.
Menurunkan skuad yang didominasi pemain-pemain muda seperti Ansu Fati, Gavi, dan Nico Gonzalez, Barca sukses menang tipis 1-0. Ansu Fati memastikan kemenangan Blaugrana lewat golnya di menit ke-70.
Seusai pertandingan, Ansu Fati pun tak bisa menyembunyikan rasa bahagianya, pemain asal Spanyol itu senang karena bisa membantu timnya meraih poin penuh sekaligus mendedikasikan kemenangan ini untuk rekan setimnya, Sergio Aguero.
"Ini merupakan kemenangan yang bagus. Kami merasa sangat bahagia dan akan terus berjuang di kompetisi ini. Kini Barcelona sudah ditunggu Benfica dan Bayern Munchen, saya dan rekan-rekan settim akan melakukan segala cara untuk meraih hasil maksimal. Kami tahu ini adalah pekan yang penting," ujar Ansu Fati seperti dilansir Sport English.
"Kemenangan ini kami dedikasikan untuk Sergio Aguero atas apa yang sudah dia lalui. Dirinya sudah memberikan banyak kontribusi untuk tim dan kini harus menepi selama beberapa waktu. Semoga dia akan segera kembali ke dalam skuad secepatnya," lanjut pemain berusia 19 tahun itu.
Seperti diketahui, Sergio Aguero hanya bermain selama 42 menit di pertandingan vs Alaves, Minggu (31/10) dini hari WIB. Dia juga langsung dilarikan ke rumah sakit usai mengeluhkan rasa sakit di bagian dada.
Setelah menjalani pemeriksaan lebih lanjut di rumah sakit, Aguero didiagnosis mengalami aritmia jantung atau memiliki detak jantung yang tidak teratur. Terkhir, pihak klub juga mengonfirmasi jika sang pemain akan absen selama kurang lebih tiga bulan.