Apakah David de Gea Resmi Meninggalkan Manchester United?

  • Kontrak David de Gea di Manchester United sudah habis.
  • De Gea sempat menyepakati perpanjangan kontrak namun tawaran itu ditarik oleh MU.
  • De Gea juga sempat menolak tawaran kontrak dari klub Liga Arab Saudi.
David de Gea resmi berstatus bebas transfer setelah kontraknya di Manchester United habis.
David de Gea resmi berstatus bebas transfer setelah kontraknya di Manchester United habis. / Visionhaus/GettyImages
facebooktwitterreddit

Ada waktu ketika David de Gea menjadi salah satu penjaga gawang terbaik di dunia, dan itu terjadi dalam waktu yang belum lama.

Pemain asal Spanyol itu menjadi pahlawan bagi Manchester United dalam berbagai kesempatan pada puncak kariernya dan sempat diincar Real Madrid dalam beberapa bursa transfer. Pada akhirnya, tawaran kontrak besar dari MU membuatnya bertahan di Old Trafford sementara Los Blancos mengalihkan incaran mereka ke Thibaut Courtois.

Sejak Courtois pindah ke Santiago Bernabeu, performa de Gea memang dapat disebut inkonsisten. De Gea memang meraih penghargaan sebagai pemain terbaik di posisinya dalam ajang Liga Inggris pada musim 2022/23 dengan catatan 16 clean sheet, tetapi terdapat sorotan terhadap kemampuan distribusi bola yang dimilikinya dalam skema permainan yang diterapkan Erik ten Hag.

Performa yang mengecewakan dalam babak final Piala FA – dalam kekalahan 1-2 dari Manchester City – membuat masa depan de Gea di Old Trafford kembali menjadi bahan pembicaraan.


Apakah David de Gea meninggalkan Manchester United?

David De Gea
Kontrak David de Gea dengan Manchester United sudah habis. / Will Palmer/Allstar/GettyImages

De Gea sudah resmi menjadi pemain dengan status bebas transfer ketika kontraknya dengan Manchester United habis pada 30 Juni lalu. Walau MU memang masih ingin mempertahankannya, sentimen yang juga dimiliki oleh Erik ten Hag.

Apabila de Gea bertahan, maka ia harus menerima gaji yang jauh lebih rendah dibandingkan dengan gaji senilai 375 ribu Paun per pekan yang diterimanya sebelumnya. Penjaga gawang asal Spanyol itu sempat menyepakati kontrak baru dengan gaji sebesar 200 ribu, tetapi tawaran itu ditarik oleh pihak klub.

De Gea akan kembali menjalani proses negosiasi ketika ia kembali ke Manchester, saat ini belum ada kepastian mengenai masa depannya. Kedua pihak ingin mencapai kesepakatan, tetapi Setan Merah terus berusaha mencari penjaga gawang baru untuk menjadi pengganti jangka panjang.

Keadaan itu dapat dipandang sebagai potensi bagi de Gea untuk menjadi pelapis apabila ia menyepakati tawaran kontrak yang diberikan. Apabila hengkang, MU dapat mempertahankan Tom Heaton dan / atau Dean Henderson sebagai pelapis.


Siapa yang dapat menggantikan David de Gea di Manchester United?

Andre Onana – yang pernah bekerja sama dengan ten Hag di Ajax – diincar dalam beberapa pekan awal bursa transfer yang sedang berlangsung untuk menjadi pengganti jangka panjang bagi David de Gea.

Inter memasang harga 60 juta Euro untuk mantan pemain Timnas Kamerun tersebut. MU tidak ingin mengeluarkan biaya yang terlalu tinggi mengingat mereka sudah mengeluarkan dana yang dapat mencapai 60 juta Paun untuk mendatangkan Mason Mount dari Chelsea. Pengeluaran yang besar dapat meningkatkan risiko sanksi dari peraturan FFP yang diterapkan UEFA (Asosiasi Sepak Bola Eropa) dan Liga Inggris.

Selain itu, Man United juga sempat dikaitkan dengan Kevin Trapp (Eintracht Frankfurt) dan Justin Bijlow (Feyenoord) – dua pemain itu memiliki nilai pasar yang lebih rendah dibandingkan dengan Onana. Sebelumnya, David Raya (Brentford) dan Diogo Costa (Porto) juga sempat dikaitkan, tetapi keduanya memiliki nilai pasar yang serupa dengan Onana.

Manchester United berpeluang melepas Dean Henderson secara permanen setelah ia dipinjamkan ke Nottingham Forest pada musim 2022/23. Forest disebut ingin merekrut pemain asal Inggris itu secara permanen.


Siapa yang dapat mendatangkan David de Gea?

De Gea memang tidak memiliki status yang serupa dibandingkan beberapa tahun yang lalu, tetapi beberapa klub masih berminat untuk mendapatkan jasanya dengan status bebas transfer.

Real Betis dan Sevilla menjadi opsi bagi de Gea apabila ia kembali ke La Liga. Apabila Sevilla menjual Yassine Bouno, mereka dapat mendatangkan de Gea kembali ke Spanyol.

Selain itu, de Gea juga mendapatkan minat dari Liga Arab Saudi. Sebelumnya tawaran dari Liga Arab Saudi sudah ditolak oleh pemain berusia 32 tahun tersebut.