Apakah Luka Modric Akan Bertahan di Real Madrid? Ini Respon dari Carlo Ancelotti

  • Kontrak Luka Modric dengan Real Madrid akan berakhir di akhir musim 2023/24
  • Modric dikabarkan akan tinggalkan ibukota Spanyol dengan status bebas transfer
Luka Modric
Luka Modric / Mateo Villalba/GettyImages
facebooktwitterreddit

Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti mengakui masih ingin menggunakan jasa Luka Modric. Namun, keputusan akhir terkait masa depannya akan berada di tangan gelandang berpaspor Kroasia tersebut.

"Itu ada di tangannya. Bergantung padanya. Sama seperti Toni Kroos dan Nacho. Dia adalah orang hebat, sangat rendah hati, saya menyukainya," ujar Ancelotti dikutip dari Goal.

"Saya tidak tahu apakah dia ingin tetap menjadi pemain pelapis. Namun, saya ingin menyatakan bahwa kualitasnya masih digunakan dalam setiap menitnya di Madrid," tutupnya.

Seperti diketahui, kontrak Modric bersama Madrid akan habis di akhir musim 2023/24 nanti. Ada, kabar yang mencuat apabila gelandang berusia 37 tahun tersebut takkan meneruskan kariernya lagi dengan tim ibukota Spanyol.

Alasan terkuatnya, karena Modric tidak mau hanya menjadi pemain pelapis saja di Madrid. Meski sudah melewati masa primanya, peraih Ballon d'Or 2018 itu merasa bahwa dirinya masih pantas untuk masuk ke dalam skuad reguler, namun Ancelotti tak bisa memberikan janji itu.


Baca Berita dan Rumor Real Madrid Lainnya