Arsenal 0-1 Olympiacos: Bernd Leno Kecewa dengan Performa The Gunners

Arsenal lolos ke perempat final Liga Europa
Arsenal lolos ke perempat final Liga Europa / Dan Mullan/Getty Images
facebooktwitterreddit

Arsenal mendapat kekalahan 0-1 dari Olympiacos dalam leg kedua babak 16 besar Liga Europa. Pertandingan di Emirates Stadium pada Jumat (19/3) dini hari WIB dimenangkan tim tamu berkat gol Youssef El-Arabi pada awal babak kedua.

Walau mendapat kekalahan, The Gunners tetap lolos ke babak perempat final. Skuad asuhan Mikel Arteta itu memiliki keunggulan agregat 3-2 setelah meraih kemenangan 3-1 dalam leg pertama yang diadakan di Yunani.

Meskipun berhasil lolos, Bernd Leno merasa kesal. Penjaga gawang Arsenal itu menegaskan timnya tidak akan menjadi juara Liga Europa apabila tidak dapat meningkatkan performa mereka pada pertandingan-pertandingan berikutnya.

“Saya rasa kami kesulitan kali ini dan itu seharusnya tidak terjadi. Kami paham tingkat performa tidak memadai. Semua yang ada di dalam ruang ganti memahami itu. Kami harus tampil maksimal dalam setiap pertandingan. Apabila tidak dapat melakukannya, kami tidak akan menjadi juara,” ucap Leno dikutip dari situs resmi klub.

Leno menegaskan Liga Europa adalah kompetisi yang sangat penting bagi Arsenal. Kesempatan untuk kembali ke Liga Champions apabila tidak dapat finis di posisi empat besar Liga Inggris harus dimanfaatkan oleh tim London Utara tersebut.