Arsenal 1-0 PSV: Hasil Pertandingan dan Rating Pemain - Liga Europa 2022/23
Oleh Kemas Trimukti
Arsenal berhasil melaju ke fase gugur kompetisi Liga Europa 2022/23, setelah tim asuhan Mikel Arteta mampu mengalahkan PSV Eindhoven dengan skor tipis 1-0 pada hari Jumat (21/10) dini hari WIB, melewati gol dari Granit Xhaka.
Walau hanya menang dengan defisit satu gol, The Gunners sejatinya lebih bisa mendominasi jalannya pertandingan dari menit awal. Hal itu, terlihat saat pemain-pemain seperti Gabriel Jesus dan Bukayo Saka terus memberikan tekanan kepada lini pertahanan PSV.
Namun, Walter Benitez benar-benar memainkan laga yang baik usai tercatat melakukan delapan kali penyelamatan. Gol yang ditunggu supporter Meriam London, baru datang pada babak kedua dan tepatnya di menit-71 usai Xhaka dapat menyelesaikan umpan dari Takehiro Tomiyasu.
Raihan tiga poin Arsenal ini, membuat mereka terus memperpanjang tren positifnya di Liga Europa yang menyapu bersih empat pertandingan dengan kemenangan dan hanya mengalami satu kali kebobolan saja.
1. Penjaga Gawang dan Lini Pertahanan
Matt Turner 6,5/10: Tak begitu dapatkan ujian yang berat.
Takehiro Tomiyasu 7,5/10: Pergerakan di sisi kanan, nampak impresif sampai menciptakan assist.
Rob Holding 7/10: Etos kerjanya di lini pertahanan sangat terlihat, setelah sering memenangkan duel udara.
Gabriel Magalhaes 7/10: Cukup bisa menjadi rekan duet yang baik bersama Holding.
Kieran Tierney 6/10: Masih sering membuat kesalahan, ketika ingin bantu penyerangan.
2. Gelandang
Albert Sambi Lokonga 7/10: Diberi kesempatan sebagai starter, Lokonga cukup bantu menyeimbangkan permainan.
Granit Xhaka 8/10: Mencetak gol kemenangan, serta membantu Arsenal terus ciptakan serangan melewati umpan akuratnya.
Bukayo Saka 7,8/10: Walau tak cetak gol, pergerakannnya sering membahayakan tim lawan.
Fabio Vieira 6/10: Perannya di sisi depan, sama sekali tidak nampak melakukan kontribusi yang berarti.
Eddie Nketiah 6/10: Juga kesulitan menciptakan serangan.
3. Penyerang dan Pemain Pengganti
Gabriel Jesus 7/10: Sering melakukan ancaman ke lini pertahanan PSV.
Thomas Partey (masuk menit 67) 6/10: Kurang mengubah permainan.
Martin Odegaard (masuk menit 67) 6/10: Perannya tak begitu terlihat.
Gabriel Martinelli (masuk menit 76) 6/10: Mendapatkan menit terbatas di laga ini, dirinya pun tak terlalu bisa menunjukkan performa terbaiknya.
Ben White (masuk menit 76) 6/10: Bantu gawang Arsenal untuk tetap tak kebobolan.
Reiss Nelson (masuk menit 85)