Arsenal 4-0 PSV Eindhoven - Hasil Pertandingan dan Rating Pemain - Liga Champions

  • Arsenal memulai perjalanan di Liga Champions dengan kemenangan.
  • Gol-gol tuan rumah dicetak Bukayo Saka, Leandro Trossard, Gabriel Jesus dan Martin Odegaard.
Arsenal sukses mengalahkan PSV Eindhoven
Arsenal sukses mengalahkan PSV Eindhoven / Alex Pantling/GettyImages
facebooktwitterreddit

Arsenal berhasil meraih kemenangan saat bertemu wakil Belanda, PSV Eindhoven dalam pertandingan perdana babak fase grup Liga Champions, Kamis (21/9) dinihari WIB.

Dalam laga yang berakhir dengan skor 4-0 tersebut, gol-gol tuan rumah dicetak Bukayo Saka, Gabriel Jesus, Leandro Trossard dan Martin Odegaard.


Rating Pemain Arsenal vs PSV Eindhoven

Gabriel Jesus
Gabriel Jesus / Robbie Jay Barratt - AMA/GettyImages

David Raya (7/10): kembali menjadi starter, dia tampil apik sekaligus melakukan beberapa blok penting.

Ben White (7/10): tampil solid dan beberapa kali juga aktif membantu serangan yang dibangun timnya.

William Saliba (6,5/10): masih diandalkan di lini belakang, dirinya tampil solid.

Gabriel Magalhaes (6,5/10)
: juga masih menjadi pilihan utama, performanya cukup konsisten.

Oleksandr Zinchenko (6,5/10): menempati sisi kiri pertahanan, tampil solid dan dapat diandlkan saat membangun serangan.

Martin Odegaard (8/10): jadi sosok penting di lini tengah, memiliki andil di balik gol pembuka yang dicetak Bukayo Saka. Mencetak gol keempat bagi timnya di paruh kedua.

Declan Rice (7/10)
: masih jadi pilihan utama Arteta, tampil cukup baik dalam pertandingan ini.

Kai Havertz (6,5/10): kembali ke starting XI, beberapa kali memiliki peluang untuk mencetak gol, namun masih belum bisa membobol gawang PSV.

Bukayo Saka (8,5/10)
: mencetak satu gol dan menorehkan satu assist dalam laga ini.

Gabriel Jesus (7,5/10): kembali ke starting XI, mencetak gol ketiga Arsenal jelang akhir babak pertama.

Leandro Trossard (7,5/10): mencetak gol kedua dalam laga ini.


Pemain Pengganti

Reiss Nelson (6/10): masuk di menit ke-58 menggantikan Trossard, namun perfirmanya cenderung standar.

Takehiro Tomiyasu (6/10
): masuk di menit ke-58 menggantikan Zinchenko, performanya cukup solid di sisa laga.

Emile Smith Rowe (N/A
): masuk di menit ke-70 menggantikan Gabriel Jesus.

Favio Vieira (N/A):
masuk di menit ke-70 menggantikan Bukayo Saka.

Jorginho (N/A):
masuk di menit ke-76 menggantikan Declan Rice.