Arsenal Dianggap Dapat Menang dengan Keunggulan Lebih Besar atas Manchester United
Oleh Dananjaya WP
Arsenal mendapatkan kemenangan dengan skor 1-0 atas Manchester United dalam lanjutan Liga Inggris 2020/21. Pertandingan di Old Trafford pada Minggu (1/11) dimenangkan tim tamu melalui gol penalti Pierre-Emerick Aubameyang pada menit ke-69. Hasil ini membuat The Gunners naik ke peringkat kesembilan klasemen sementara.
Performa kedua tim mendapatkan sorotan tinggi sepanjang pertandingan. Man United dan Arsenal, secara keseluruhan, mencatatkan 15 tendangan sepanjang laga. Kedua tim masing-masing mencatatkan dua tendangan tepat sasaran dalam dua babak, dalam laga yang berlangsung dengan ketat.
Walau mendapatkan kemenangan yang penting, salah satu bek Arsenal, Rob Holding, menganggap timnya dapat mencetak lebih dari satu gol. Holding bahkan menganggap skuad asuhan Mikel Arteta itu dapat meraih kemenangan tiga atau empat gol tanpa balas, meskipun hanya mencatatkan dua tendangan tepat sasaran ke gawang David de Gea.
“Saya merasa senang dengan kemenangan dan keberhasilan membuat lawan tidak dapat mencetak gol. Kami sempat mendapat peluang yang mengenai tiang gawang dan sundulan Bukayo Saka yang dapat menjadi gol. Dalam kesempatan lain kami seharusnya dapat menang dengan keunggulan 3-0 atau 4-0,” ucap Rob Holding dalam wawancara yang dikutip dari situs resmi Arsenal.
Holding juga merasa puas dengan keberhasilan Arsenal mengakhiri catatan buruk di Old Trafford. Arsenal mendapatkan kemenangan di stadion kandang Manchester United untuk pertama kalinya sejak musim 2006/07.