Arsenal Diklaim Tidak Akan Pecat Mikel Arteta dari Kursi Kepelatihan
Oleh Kemas Trimukti
Pada musim 2020/21 ini, Mikel Arteta tercatat untuk pertama kalinya menjalani musim penuhnya sebagai pelatih Arsenal usai dirinya menggantikan Unai Emery.
Walau saat setengah musim menjabat sebagai pelatih The Gunners, Arteta terlihat menjanjikan dengan memberikan gelar Piala FA dan Community Shield, kini justru penampilan klub London Utara mengalami kemunduran.
Karena di kompetisi Liga Inggris, Arsenal kerap kali mengalami inkonsistensi performa sehingga membuat posisi timnya berada pada peringkat sembilan. Selain itu, The Gunners juga baru saja tersingkir dari kompetisi Liga Europa usai kalah dari Villarreal di semifinal.
Dengan hal itu, membuat Meriam London terancam untuk tak mengikuti kompetisi Eropa manapun untuk pertama kalinya sejak tahun 1992 silam, mengingat batas zona Liga Europa hanya sampai peringkat enam saja.
Kondisi Arsenal yang kian menurun, tentu saja membuat masa depan Arteta sebagai pelatih di sana semakin dipertanyakan. Terlebih, Massimiliano Allegri terus dikaitkan untuk bisa menjadi suksesor dari pelatih asal Spanyol itu.
Meski kabar tersebut terus mencuat secara luas, Mirror Football justru melaporkan apabila pihak klub nyatanya masih mempunyai kepercayaan penuh pada Arteta dan takkan mendepak dari kursi kepelatihan.
Bahkan, Arsenal dikabarkan akan menjamin Arteta untuk tetap menjabat sebagai pelatih Meriam London di awal musim 2021/22 mendatang lantaran dirinya diklaim berjanji untuk melakukan perombakan skuad secara besar-besaran.