Arsenal Harus Waspadai Intensitas Permainan Leeds United
Oleh Dananjaya WP
Arsenal akan berhadapan dengan Leeds United dalam lanjutan kompetisi Liga Inggris 2020/21. Pertandingan akan diadakan di Elland Road pada Minggu (22/11). Laga ini dapat menjadi momen penentu bagi upaya kedua tim untuk memanjat klasemen sementara sekaligus berupaya membangun momentum.
Pertandingan ini menjadi pertemuan pertama antara kedua tim tersebut di divisi teratas sejak musim 2003/04. The Gunners menjadi juara tanpa kekalahan pada musim tersebut, sementara Leeds terdegradasi ke divisi kedua dan memulai penurunan yang cukup lama. Kini keadaan kedua klub tersebut berbeda jauh dibandingkan 16 tahun lalu.
Manajer Arsenal, Mikel Arteta, menegaskan timnya harus mewaspadai intensitas permainan Leeds. Taktik Leeds di bawah asuhan Marcelo Bielsa sudah mendapatkan sorotan tinggi saat berada di divisi kedua. Walau berada di peringkat ke-15 saat ini, The Whites tetap tidak dapat dianggap remeh.
“Leeds United akan menjadi lawan yang sangat sulit. Saya mengenal Marcelo Bielsa karena sudah mengamati perkembangannya dalam beberapa tahun terakhir. Bielsa menjadi manajer yang saya kagumi karena dapat memberi pesan yang efektif kepada para pemainnya. Tim yang dilatih Bielsa akan tampil dengan intensitas tinggi sepanjang laga,” ucap Mikel Arteta dalam konferensi pers yang dikutip dari situs resmi klub.
Arsenal saat ini berada di peringkat kesebelas dalam klasemen sementara. Kedua tim mengincar kemenangan untuk mendekati posisi sepuluh besar dan berusaha untuk mendapatkan momentum jelang rangkaian pertandingan yang semakin padat.