Arsenal Menemukan Kesulitan untuk Datangkan Riccardo Calafiori, Apa Penyebabnya?

  • Riccardo Calafiori diincar oleh Arsenal usai penampilan impresifnya bersama timnas Italia
  • Hal itu, disebabkan ada hambatan dari mantan klub Calafiori, FC Basel
Riccardo Calafiori
Riccardo Calafiori / Jonathan Moscrop/GettyImages
facebooktwitterreddit

Arsenal, menemukan hambatan untuk datangkan Riccardo Calafiori dari Bologna di jendela transfer musim panas 2024 ini, karena FC Basel yang merupakan mantan timnya masih menolak terkait klausul penjualannya.

Ketika tampil impresif bersama timnas Italia di sepanjang ajang Euro 2024, Arsenal akhirnya kepincut untuk mendatangkan Riccardo Calafiori. Keseriusan untuk membawanya ke Emirates Stadium, juga telah terlihat jelas.

Karena, The Gunners disinyalir sudah bersedia mengeluarkan dana 40 juta Euro ditambah 5 juta Euro. Penawaran tersebut, juga diklaim telah diterima oleh Bologna dan mereka dikabarkan sudah menyetujui hal itu.

Adanya kesepakatan dari i Rossoblu, tentu saja terlihat Arsenal kian bisa merealisasikan kedatangan dari Calafiori. Namun demikian, hambatan nyatanya masih terjadi untuk Meriam London akan benar-benar bisa menggaet bek berusia 22 tahun.

Menurut laporan dari Mirror Football, ada hambatan dari mantan klubnya, FC Basel yang tidak menyetujui perihal klausul penjualannya terhadap Bologna sebesar 50 persen atau tim Swiss tersebut akan mendapatkan dari biaya 50 juta Euro.

Walau begitu, Bologna nampaknya tak satu paham dengan Basel dan menolak ajuan tersebut. Oleh sebab itu, proses transfer Calafiori ke Arsenal menjadi tersendat.


Baca Berita Arsenal dan Rumor Transfer Lainnya