Arsenal Segera Datangkan Oleksandr Zinchenko dari Manchester City
Oleh Dananjaya WP
Arsenal terus melanjutkan upaya untuk memperkuat skuad yang dimiliki Mikel Arteta. Sejauh ini The Gunners sudah mendatangkan empat pemain baru. Klub London Utara itu sudah merekrut Fabio Vieira, Matt Turner, Gabriel Jesus, dan Marquinhos (dari Sao Paulo).
Klub yang bermarkas di Emirates Stadium itu memiliki ambisi untuk kembali ke posisi empat besar Liga Inggris. Kegagalan pada musim 2021/22 tidak menghentikan dukungan kepada Arteta. Sang manajer tertap mendapat kepercayaan untuk memperkuat skuad yang dimilikinya.
Menurut kabar dari 90min, Oleksandr Zinchenko sudah menyepakati kontrak berdurasi empat tahun dengan Arsenal. Pemain berusia 25 tahun itu nampak akan segera berlabuh ke Emirates Stadium. Kini Arsenal dan Manchester City harus menyepakati kepindahan pemain yang berasal dari Ukraina tersebut.
Kepindahan Zinchenko diperkirakan akan bernilai 30 juta Paun yang dapat meningkat. Sebelumnya, Zinchenko sempat dikaitkan dengan Juventus, Chelsea, dan Borussia Dortmund. Arsenal bergerak untuk mendatangkan Zinchenko setelah gagal merekrut Lisandro Martinez dari Ajax.
Pemain yang berasal dari Argentina itu sudah menyepakati kepindahan ke Manchester United. Zinchenko akan segera menjadi pemain kedua yang didatangkan Arsenal dari Man City. Sebelumnya klub London Utara itu sudah merekrut Gabriel Jesus.