Arsenal Tutup Akademi untuk Sementara Akibat Staff yang Terpapar Virus Corona

Arsenal Training Session
Arsenal Training Session / Richard Heathcote/Getty Images
facebooktwitterreddit

Arsenal diharuskan untuk menutup akademi mereka di Hale End untuk sementara waktu akibat virus Corona. Tindakan ini dilakukan setelah terdapat staff senior yang terpapar virus tersebut. Staff yang bersangkutan mendapatkan hasil tes positif setelah kembali dari luar Inggris sebelum hasil tes baginya keluar.

Dilansir dari The Athletic, fasilitas akademi Hale End yang dimiliki oleh Arsenal tidak dapat digunakan hingga pemberitahuan lebih lanjut. Penutupan fasilitas tersebut dilakukan sesuai dengan protokol kesehatan yang berlaku. Setelah fasilitas ditutup, prosedur pembersihan dengan menggunakan disinfektan akan dilakukan.

Manajemen The Gunners sudah mengonfirmasi kabar tersebut. Staff yang bersangkutan langsung pulang untuk menjalani proses isolasi mandiri. Selain itu, terdapat enam staff lain yang juga menjalani proses isolasi mandiri. Manajemen Arsenal juga berupaya untuk melakukan proses pelacakan bagi segala pihak yang keluar dan masuk ke dan dari fasilitas Hale End.

Arsenal juga akan tetap menjalani komunikasi dengan segala pihak terkait, termasuk orang tua dari setiap pemain akademi yang ada. Arsenal menegaskan bahwa kesehatan dari segala pihak yang ada adalah prioritas utama mereka. Klub London Utara itu juga menambahkan bahwa tidak ada pemain senior, baik dari tim pria maupun perempuan, yang terpapar (bagi pemain yang tidak mengikuti pertandingan-pertandingan internasional).