Arsenal vs Leicester City - Liga Inggris 2019/20: Live Streaming, Info Skuat, dan Jadwal Laga
Oleh Amanda Amelia
Kompetisi Liga Inggris musim 2019/20 memang sudah memasuki pekan-pekan terakhir dan hanya tinggal menyisakan beberapa laga tersisa, namun hal tersebut tak lantas membuat liga menjadi tak menarik lagi untuk diikuti.
Kini di pekan ke-34, publik akan disajikan partai menarik antara Arsenal kontra Leicester City yang akan berlangsung pada Rabu (8/7) dini hari WIB. Berikut 90MiN Indonesia rangkum seluruh hal yang patut Anda ketahui soal pertandingan nanti.
1. Lokasi dan Waktu Pertandingan
Stadion: Emirates Stadium
Hari/ Tanggal: Rabu 8 Juli 2020
Waktu: 02.15 dini hari WIB
2. Panduan Cara Menonton
Pertandingan antara Arsenal vs Leicester City dapat Anda saksikan melalui live streaming di laman resmi MOLA TV
3. Info Skuat - Arsenal
Kiper: Emiliano Martinez, Matt Macey.
Bek: Shkodran Mustafi, Rob Holding, Cedric Soares, Kieran Tierney, David Luiz, Sead Kolasinac, Hector Bellerin, Ainsley Maitland-Niles.
Gelandang: Matteo Guendouzi, Dani Ceballos, Joe Willock, Mesut Ozil, Granit Xhaka.
Penyerang: Bukayo Saka, Pierre-Emerick Aubameyang, Alexandre Lacazette, Nicolas Pepe, Reiss Nelson, Eddie Nketiah.
Absen/Cedera/Diragukan: Gabriel Martinelli ,Bernd Leno, Pablo Mari, Callum Chambers, Sokratis Papastathopoulos, Lucas Torreira.
4. Info Skuat - Leicester City
Kiper: Kasper Schmeichel, Danny Ward, Eldin Jakupovic.
Bek: Caglar Soyuncu, Jonny Evans, Ryan Bennett, Wes Morgan, Ben Chilwell, Christian Fuchs, James Justin.
Gelandang: Wilfried Ndidi, Hamza Choudhury, Daniel Amartey, Marc Albrighton, Youri Tielemans, Nampalys Mendy, Dennis Praet, Adrien Silva, Matty James, Harvey Barnes, Bartosz Kaputska.
Penyerang: Demarai Grey, Ayoze Perez, Jamie Vardy, Fousseny Diabate, Kelechi Iheanacho.
Cedera / Absen / Diragukan: James Maddison, Ricardo Perreira.
5. Sekilas Info
Pertandingan antara Arsenal vs Leicester Citty jelas menjadi partai yang nampaknya akan sayang jika dilewatkan, selain diprediksi akan berjalan sengit, kedua tim juga memliki kepentingan berbeda dalam laga nanti.
Bertindak sebagai tuan rumah, Arsenal tentu mengincar kemenangan untuk terus merangkak naik ke zona Liga Europa atau bahkan Liga Champions, saat ini anak asuh Mikel Arteta menempati posisi tujuh klasemen sementara dan tak terkalahkan dalam tiga laga beruntun.
Di sisi lain, Leicester City juga menargetkan kemenangan, karena jika tidak mereka berpotensi turun ke posisi empat atau bahkan lima andai Chelsea sukses mengatasi perlawanan Crystal Palace dan Man United mengalahkan Aston Villa.