Arsenal vs West Ham - Liga Inggris 2020/21: Live Streaming, Info Skuad, dan Jadwal Laga
Oleh Nanda Febriana
Setelah tampil impresif pada pekan pertama dengan menggilas Fulham 3-0, Arsenal akan kembali berhadapan dengan klub London lainnya, West Ham pada pekan kedua Liga Inggris 2020/21.
Berikut adalah beberapa informasi terkait laga tersebut:
1. Lokasi dan Waktu Pertandingan
Stadion: Emirates
Hari / Tanggal: Minggu, 20 September 2020
Waktu: 02:00 WIB
2. Panduan Cara Menonton
Pertandingan antara Arsenal vs West Ham bisa Anda saksikan melalui layanan streaming berbayar MOLA TV.
3. Info Skuat Arsenal
Kiper: Bernd Leno, Emiliano Martinez, Matt Macey.
Bek: William Saliba, Gabriel Magalhaes, Callum Chambers, Rob Holding, Sokratis, Kieran Tierney, Sead Kolasinac, Hector Bellerin, Ainsley Maitland-Nilles, Cedric Soares.
Gelandang: Lucas Torreira, Dani Ceballos, Joe Willock, Mesut Ozil, Mohamed Elneny, Matteo Guendouzi
Penyerang: Pierre-Emerick Aubameyang, Alexandre Lacazette, Willian, Nicolas Pepe, Reiss Nelson, Eddie Nketiah
Cedera / Absen: David Luiz, Mesut Ozil, Shkodran Mustafi, Pablo Mari, Granit Xhaka,Gabriel Martinelli
4. Info Skuat: West Ham
Kiper: Łukasz Fabiański, Darren Randolph
Bek: Aaron Cresswell, Fabian Balbuena, Angelo Ogbonna, Issa Diop, Ryan Fredericks, Arthur Masuaku, Harrison Ashby, Ben Johnson
Gelandang: Robert Snodgrass, Mark Noble, Pablo Fornals, Tomas Soucek, Declan Rice, Conor Coventry
Penyerang: Andriy Yarmolenko, Felipe Anderson, Manuel Lanzini, Jarrod Bowen, Sebastien Haller, Michail Antonio
Cedera/Absen: -
5. Sekilas Info
Kedua tim masuk ke laga ini dengan dua hasil berbeda dari pekan sebelumnya. West Ham menelan kekalahan 0-2 dari Newcastle sedangkan Arsenal menghantam Fulham 3-0.
The Gunners meneruskan tren positif mereka dalam beberapa pekan terakhir dan pasukan Mikel Arteta tampak lebih padu dan tenang dalam menjalankan taktik sang pelatih.
Kabar bagus juga datang dengan kebersediaan Pierre-Emeric Aubameyang menandatangani kontrak baru ketimbang pindah ke klub lain. Keputusan sang striker menunjukkan indikasi bahwa ruang ganti Arsenal saat ini berada dalam situasi yang harmonis dan berpengaruh ke performa mereka di atas lapangan.
Absennya beberapa pemain sepertinya tak akan menghalangi langkah Arsenal meraih kemenangan dalam laga kandang pertama mereka musim ini, terutama rekor mereka menghadapi West Ham sangat bagus. The Gunners memenangi 10 dari 11 pertemuan terakhir mereka dengan The Hammers di semua kompetisi sebelum pertemuan dini hari nanti.