Arteta Masih Optimistis Bawa Arsenal ke Empat Besar
Oleh Kemas Trimukti
Setelah kalah dari Tottenham Hotspur di laga lanjutan Liga Inggris 2021/22, posisi Arsenal untuk bisa menembus zona Liga Champions telah mendapatkan ancaman besar. Karena, mereka berpeluang besar akan benar-benar digeser oleh Spurs, apabila tak mendapatkan hasil positif di dua laga terakhirnya.
Saat ini, Arsenal yang sudah tertinggal satu poin dari The Lilywhites, mempunyai peluang untuk merangkak naik lagi ke peringkat empat, apabila Meriam London berhasil mengalahkan Newcastle United di hari Selasa (17/5) dini hari WIB.
Meski tidak terlalu membebani skuad asuhannya, Arteta masih optimistis apabila The Gunners, nantinya akan bisa menembus Zona Liga Champions untuk pertama kalinya sejak musim 2015/16 lalu.
"Kami ingin bermain di Liga Champions. Itu, sekarang ada di tangan kami dan tim berusaha untuk bisa memanfaatkannya," ujar Arteta dikutip dari Mirror Football.
"Ini bukan suatu tekanan, tetapi sebuah rasa kegembiraan dan inilah yang sudah kami bangun selama beberapa bulan terakhir. Jadi, posisi empat besar adalah targetnya," tutupnya.
Membawa Arsenal ke empat besar, tentu saja akan menjadi berkah tersendiri bagi Arteta. Terlebih, dirinya bisa semakin membujuk para pemain-pemain incarannya seperti Gabriel Jesus dan Paulo Dybala untuk hijrah ke Emirates Stadium dengan lebih mudah, apabila bisa bermain ke Liga Champions.