Aston Villa vs Arsenal: Jadwal Laga, Info Skuad, dan Live Streaming - Liga Inggris 2021/22

Arsenal dan Aston Villa akan saling bertemu pada Sabtu (19/3).
Arsenal dan Aston Villa akan saling bertemu pada Sabtu (19/3). / Alex Pantling/GettyImages
facebooktwitterreddit

Arsenal akan berusaha untuk meraih poin penuh saat melakoni laga tandang ke markas Aston Villa dalam lanjutan pertandingan Liga Inggris, Sabtu (19/3).

Berikut 90MiN Indonesia rangkum seluruh hal yang patut Anda ketahui soal pertandingan nanti.


1. Lokasi dan Waktu Pertandingan

Aston Villa v Southampton - Premier League
Villa Park, markas Aston Villa / Matthew Ashton - AMA/GettyImages

Stadion: Villa Park

Hari / Tanggal: Sabtu 19 Maret 2022

Waktu: 19.30 WIB


2. Panduan Cara Menonton

Philippe Coutinho
Philippe Coutinho / Marc Atkins/GettyImages

Pertandingan antara Aston Villa vs Arsenal dapat Anda saksikan melalui layanan live streaming berbayar, MOLA TV.


3. Info Skuad - Aston Villa

Douglas Luiz, Ashley Young, Philippe Coutinho, Jacob Ramsey
Aston Villa / Marc Atkins/GettyImages

Kiper: Emiliano Martinez, Jed Steer, Lovre Kalinic.

Bek: Tyrone Mings, Ezri Konsa, Axel Tuanzebe, Kortney Hause, Ashley Young, Matty Cash.

Gelandang: Douglas Luiz, Carney Chukwuemeka, John McGinn, Jacob Ramsey, Morgan Sanson.

Penyerang: Leon Bailey, Oliie Watkins, Philippe Coutinho, Danny Ings, Bertrand Traore.

Cedera / Absen: Lucas Digne Marvelous Nakamba, Douglas Luiz, Calum Chambers.


4. Info Skuad - Arsenal

Thomas Partey, Granit Xhaka
Arsenal / Catherine Ivill/GettyImages

iper: Aaron Ramsdale, Bernd Leno.

Bek: Cedric Soares, Kieran Tierney, Rob Holding, Ben White, Gabriel Magalhaes, Nuno Tavares.

Gelandang: Emile Smith Rowe, Granit Xhaka, Mohamed Elneny, Thomas Partey, Martin Odegaard, Albert Sambi Lokonga.

Penyerang: Alexandre Lacazette, Nicolas Pepe, Eddie Nketiah, Bukayo Saka, Gabriel Martinelli.

Cedera / Absen: Takehiro Tomiyasu.


5. Sekilas Info

Ben White, Douglas Luiz
Arsenal vs Aston Villa / Alex Pantling/GettyImages

Arsenal dan Aston Villa akan saling bentrok dalam lanjutan pertandingan Liga Inggris yang akan dihelat di Villa Park, Sabtu (19/3).

Walau melakoni laga tandang, poin penuh tetap menjadi target utama skuad asuhan Mikel Arteta, mereka ingin menjaga asa untuk mengakhiri musim di posisi empat besar dan kembali berlaga di Liga Champions.

Kendati demikian, Aston Villa juga bukanlah lawan yang mudah, selain bermain di hadapan pendukung sendiri, kini skuad asuhan Steven Gerrard juga menempati posisi sembilan klasemen sementara dan hanya menelan dua kekalahan dari lima pertandingan terakhir.

Tuan rumah juga memiliki beberapa pemain yang sepertinya perlu diwaspadai, yakni Philippe Coutinho, Leon Bailey dan tentu saja kiper mereka yang sebelumnya membela The Gunners, Emiliano Martinez.


6. Lima Pertandingan Terakhir

Alexandre Lacazette
Arsenal vs Aston Villa / Pool/GettyImages

Lima Pertandingan Terakhir Aston Vila (seluruh kompetisi)

West Ham 2-1 Aston Villa (Liga Inggris)
Leeds United 0-3 Aston Villa (Liga Inggris)
Aston Villa 4-0 Southampton (Liga Inggris)
Brighton 0-2 Aston Villa (Liga Inggris)
Aston Villa 0-1 Watford (Liga Inggris)

Lima Pertandingan Terakhir Arsenal (seluruh kompetisi)

Liverpool 2-0 Arsenal (Liga Inggris)
Arsenal 2-0 Leicester City (Liga Inggris)
Watford 2-3 Arsenal (Liga Inggris)
Arsenal 2-1 Wolverhampton Wanderers (Liga Inggris)
Arsenal 2-1 Brentford (Liga Inggris)