Atalanta 0-2 Milan: Hasil Pertandingan dan Rating Pemain - Serie A 2020/21

Atalanta BC v AC Milan - Serie A
Atalanta BC v AC Milan - Serie A / Marco Luzzani/Getty Images
facebooktwitterreddit

AC Milan sukses mengamankan tempat di zona Liga Champions usai menang 2-0 di markas Atalanta, Senin (24/05) dini hari WIB. Il Rossoneri tak hanya mengamankan tempat di empat besar tapi juga posisi runner-up.

AC Milan tak bisa kehilangan poin kontra Atalanta dengan risiko kehilangan tempat di zona Liga Champions. Stefano Pioli memainkan taktik 4-3-3 dengan mengandalkan Brahim Diaz, Rafael Leao, dahn Hakan Calhanoglu di depan.

Dapat perlawanan sengit dari tuan rumah Atalanta, Milan baru bisa mencetak gol di menit 43. Theo Hernandez dilanggar oleh Joakim Maehle di kotak terlarang dan Franck Kessie mengonversi penalti menjadi gol. Paruh pertama ditutup dengan keunggulan 1-0 Milan.

Pertandingan yang berjalan ketat berlanjut hingga babak kedua. Atalanta coba mencetak gol tapi pertahanan Milan solid membendung permainan mereka. Sejumlah pergantian pemain juga telah dilakukan masing-masing pelatih.

Gol kedua baru tercipta jelang akhir pertandingan. Penalti kembali diberikan kepada Milan dan kali ini karena handball Robin Gosens kala coba menghentikan sepakan Calhanoglu. Kessie tak menyiakan kesempatan mengonversinya jadi gol.

Milan menang 2-0 dan Atalanta bermain dengan 10 pemain kala Marten de Roon dikartumerah di menit 90+2. Alhasil Milan lolos Liga Champions dan menyalip Atalanta di posisi dua Serie A 2020/21.

1. Kiper dan Lini Belakang

Theo Hernandez, Berat Djimsiti, Marten de Roon
Theo Hernandez di antara Berat Djimsiti dan Marten de Roon / Marco Luzzani/Getty Images

Gianluigi Donnarumma (7/10): Tidak banyak diuji Atalanta tapi mampu menunjukkan jiwa kepemimpinan di lini belakang Milan. Menjaga kekuatan di pertahanan Milan.
Davide Calabria (7/10): Tidak banyak menyerang seperti biasanya, tapi kala bertahan tampil bagus khususnya dalam memenangi duel perebutan bola.
Simon Kjaer (8/10): Menjaga dengan baik pemain-pemain ofensif Atalanta dan memberikan clean sheets kelima Milan musim ini. Kjaer sosok pemimpin yang menggantikan Alessio Romagnoli.
Fikayo Tomori (7/10): Semakin meyakinkan Milan untuk mempermanenkan kontraknya dari Chelsea. Tampil solid dan sulit dilalui hingga membantu Milan lolos Kualifikasi Liga Champions.
Theo Hernandez (8/10): Overlap yang kerap dilakukannya memicu penalti pertama Milan. Hernandez salah satu pemain penting di pertahanan Milan.

2. Lini Tengah

Franck Kessie
Penalti Franck Kessie / Marco Luzzani/Getty Images

Ismael Bennacer (5/10): Banyak melakukan kesalahan mengoper bola dan membahayakan rekan setimnya. Bennacer tak tampil bagus hingga digantikan Rade Krunic di menit 61.
Franck Kessie (9/10): Man of the Match. Bukan hanya karena dua golnya dari penalti Kessie juga menunjukkan determinasi bermain melawan mantan klub: kuat kala bertahan dan mengamankan lini tengah dengan baik.
Alexis Saelemaekers (7/10): Berkorban dengan banyak membantu Milan di fase bertahan, tetapi di satu sisi juga selalu terlibat permainan Milan.

3. Lini Depan dan Pemain Pengganti

Brahim Diaz, Hakan Calhanoglu
Brahim Diaz dan Hakan Calhanoglu / Marco Luzzani/Getty Images

Brahim Diaz (7/10): Kualitas tekniknya menarik perhatian bek-bek Atalanta dan membantu permainan Milan dengan baik. Milan juga berharap bisa mempermanenkan kontraknya dari Real Madrid.
Rafael Leao (6/10): Pergerakan dengan atan tanpa bolanya merepotkan pertahanan Atalanta. Hanya saja tidak beruntung dalam urusan mencetak gol.
Hakan Calhanoglu (6/10): Bukan hari terbaik Milan tapi permainannya tidak terlalu buruk, khususnya dalam fase bertahan. Membantu Milan memicu penalti kedua.
Pemain Pengganti
Rade Krunic (7/10):
Tampil lebih baik dari Bennacer. Krunic menjaga keseimbangan di lini tengah Milan pada babak kedua.
Soualiho Meite (7/10): Bagus dalam fase bertahan dan nyaris memberi assist untuk Leao. Memainkan laga terakhir sebagai pemain pinjaman Torino.
Diogo Dalot (6/10): Membantu Milan dengan baik dalam mengamankan keunggulan.
Mario Mandzukic (-): Tak terlihat kontribusi dari striker asal Kroasia.