Atalanta 1-0 Juventus: Hasil Pertandingan dan Rating Pemain - Serie A 2020/21

Atalanta BC v Juventus - Serie A
Atalanta BC v Juventus - Serie A / Pier Marco Tacca/Getty Images
facebooktwitterreddit

Juventus secara mengejutkan takluk 0-1 dari Atalanta di lanjutan Serie A pada Minggu (18/4). Bermain tanpa Cristiano Ronaldo yang cedera, harus pulang ke Turin dengan tangan hampa setelah Ruslan Malinovskyi mencatatkan satu-satunya gol di pertandingan ini pada menit 87.

Bermain di Stadion Bergamo, Juve terlihat kesulitan menembus pertahanan Atalanta. Sepanjang 90 menit, mereka hanya sekali melakukan tendangan tepat ke arah gawang, meskipun unggul dalam penguasaan bola. Sebaliknya, Atalanta mengandalkan serangan balik dan bisa memanfaatkannya di menit-menit akhir pertandingan.

Kemenangan Atalanta ini membuat mereka naik ke posisi tiga klasemen sementara dengan 64 poin. Sementara Juventus turun ke posisi empat dengan 62 poin. Kesempatan untuk mempertahankan gelar pun menjadi makin mustahil.

Berikut rating para pemain Juventus di pertandingan ini:


Kiper dan Lini Pertahanan

FBL-ITA-SERIEA-ATALANTA-JUVENTUS
Giorgio Chiellini / MARCO BERTORELLO/Getty Images

Wojciech Scczesny 6/10: Terlepas dari kebobolan di menit 87, Szczesny sebenarnya tidak terlalu banyak mendapat ancaman berarti.

Juan Cuadrado 6/10: Bermain sebagai bek kanan, kerja samanya dengan Dybala cukup baik. Sayang belum bisa membuahkan gol.

Matthijs De Ligt 6,5/10: Sama seperti Chiellini, De Ligt sebenarnya bermain baik, sayangnya penampilan positifnya tidak dibarengi dengan tiga poin.

Giorgio Chiellini 6/10:
Bisa menjaga Zapata dengan baik, dan membuatnya tidak bergerak sepanjang 90 menit.

Alex Sandro 5/10:
Dalam berbagai kesempatan justru tidak membantu penyerangan dan berperan dalam terjadinya gol Atalanta.


Lini Tengah:

Federico Chiesa
Federico Chiesa cedera / Pier Marco Tacca/Getty Images

Weston McKennie 5,5/10: Telat panas. Baru bermain baik di pertengahan babak kedua.

Rodrigo Bentancur 6/10: Bermain baik di lini tengah, memberikan tekanan ke Atalanta.

Adrien Rabiot 5/10: Bermain bagus di menit awal tapi kemudian penampilannya menurun di babak kedua.

Federico Chiesa 6/10: Diharapkan jadi andalan menyusul absennya Ronaldo, Chiesa justru mengalami cedera dan digantikan oleh Danilo


Lini Depan:

Paulo Dybala
Juventus v Genoa CFC - Serie A / Valerio Pennicino/Getty Images

Paulo Dybala 5/10: Dapat kesempatan bermain sejak menit awal karena cedera CR7. Tapi tidak begitu terlihat dampaknya dan akhirnya digantikan oleh Dejan Kulusevski.

Alvaro Morata 6/10: Cukup bagus di lini depan, hanya kurang penyelesaian akhir dan terlihat terlalu terburu-buru.