Atasi Chelsea dan Lolos ke Perempat Final Piala Liga, Mourinho Puji Performa Para Pemain Spurs
Oleh Amanda Amelia
Tottenham Hotspur berhasil mengamankan satu tempat di babak perempat final Piala Liga 2020/21 usai mengatasi perlawanan salah satu rival sekotanya, Chelsea, Rabu (30/9) dini hari WIB.
Sempat tertinggal lebih dulu lewat gol Timo Werner di menit ke-19, Erik Lamela berhasil menyamakan kedudukan di menit ke-83 usai memanfaatkan kelengahan bek kiri tim tamu, Emerson Palmieri. Laga pun harus berlanjut ke babak adu penalti.
Dewi fortuna sepertinya memang tengah berpihak pada The Lilywhites, lima eksekutor mereka sukses menjalankan tugasnya dengan sempurna, sementara penendang terakhir The Blues, Mason Mount gagal. Hal tersebut membuat Spurs akhirnya lolos dengan skor 5-4.
Seusai pertandingan, Jose Mourinho pun tak bisa menutupi rasa bahagianya, pria asal Portugal tersebut mengaku puas dengan performa para pemainnya.
"Kami menjadi tim yang terbaik. Tottenham tampil dengan sangat baik. Di babak kedua, tim super seperti Chelsea terlihat biasa saja. Kami benar-benar tampil bagus," ujar Mourinho seperti dilansir Sky Sports.
"Saya mengatakan pada para pemain bahwa mereka hanya perlu memikirkan pertandingan ini, tetapi di saat yang sama, saya harus memikirkan tiga pertandingan lain. Mereka menjalankan saran yang saya berikan dan anak-anak bermain dengan sangat fenomenal. Kredit pada semua pemain," tambahnya.
Tottenham Hotspur tengah berada dalam periode padat kompetisi, selain Piala Liga, mereka juga harus membagi konsentrasi ke Liga Inggris dan kualifikasi Liga Europa.
Setelah pertandingan ini, Harry Kane dan kawan-kawan akan dihadapkan dengan pertandingan penting lainnya, yakni melawan Manchester United pada Minggu (4/10), namun sebelumnya mereka harus lebih dulu menghadapi Maccabi Haifa, Jumat (2/10) dini hari WIB.