Ban Kapten Tambah Kepercayaan Diri Pemuda Chelsea, Mason Mount
Oleh Arief Hadi Purwono
Mendapatkan kesempatan mengenakan ban kapten klub membuat Mason Mount semringah. Pada musim lalu, Mount tercatat dua kali mendapatkan kepercayaan mengenakan ban kapten di lengannya. Menurutnya, hal tersebut membuatnya semakin termotivasi dan percaya diri.
Pemain asli didikan akademi Chelsea tersebut pada musim lalu memang mendapatkan sorotan berkat penampilan gemilangnya. Tidak sedikit pula yang menyebutnya sebagai calon bintang masa depan untuk The Blues.
"Saya sudah pernah mengenakan ban kapten sebanyak dua kali dan itu memberikan saya kepercayaan diri ekstra. Saya percaya jika saya sudah melakukan yang terbaik, namun saya juga tahu bahwa saya bisa jauh lebih baik lagi ke depannya," jelas Mount seperti dikutip dari Goal.
"Buat saya, pemain adalah seseorang yang harus selalu berkembang. Saya banyak belajar soal peran sebagai kapten. Saya pernah menjalaninya di level tim junior di mana saat itu saya menjadi kapten beberapa kali."
"Ketika Anda berada di pertandingan level senior, Anda bisa menjadi seseorang yang terus melihat sosok lain sebagai contoh. Namun hal itu tidak cukup. Anda harus memberikan lebih kepada tim dan menjadi tim di klub besar seperti ini, Anda harus memiliki sikap dan juga vokal di antara pemain lainnya," tukas pemain berusia 22 tahun itu.