Barcelona Gagal Sepakati Kontrak Baru dengan Ousmane Dembele
Oleh Dananjaya WP
Barcelona mendapat kabar buruk terkait upaya memperpanjang kontrak dari salah satu pemain kunci mereka. Ousmane Dembele menjadi salah satu pemain yang masuk dalam rencana manajemen klub tersebut. Kontrak Dembele di Camp Nou akan habis pada akhir musim ini.
Proses negosiasi sudah berlangsung sejak awal musim. Manajemen Barca berusaha untuk mengamankan prospek dari pemain-pemain mereka dalam jangka panjang. Hal ini diperlihatkan dari keberadaan Pedri, Gavi, Frenkie de Jong, beberapa pemain lain, serta rekrutmen Ferran Torres.
Namun, menurut kabar dari Goal, proses negosiasi antara FC Barcelona dan Ousmane Dembele mendapat hambatan. Berdasarkan kondisi saat ini, mantan pemain Borussia Dortmund itu akan hengkang dari Barca dengan status bebas transfer pada akhir musim ini. Proses negosiasi tidak berlangsung sesuai ekspektasi manajemen Blaugrana.
Hal ini terjadi meskipun Xavi, pelatih utama Barca, sudah menyatakan keinginannya untuk mempertahankan Dembele. Krisis finansial diperkirakan menjadi penghalang utama dari upaya Barca untuk memperpanjang kontrak dari pemain yang mereka rekrut pada musim panas 2017 dengan nilai transfer 105 juta Euro.
Barca ingin mencapai kesepakatan dengan nilai gaji yang lebih rendah. Kesepakatan ini penting dalam upaya mengatasi krisis yang sedang berlangsung, termasuk dalam upaya mempertahankan rencana membangun ulang tim yang diisi pemain veteran yang sudah melewati usia emas mereka.