Barcelona Ingin Rekrut Edson Alvarez dari Ajax Amsterdam

Edson Alvarez
Edson Alvarez / BSR Agency/GettyImages
facebooktwitterreddit

Barcelona menjadi salah satu klub yang aktif menambah kekuatan skuadnya di musim panas 2022, mereka bahkan mengeluarkan dana yang diperkirakan mencapai 153 juta euro untuk merekrut tujuh pemain baru.

Belum puas, klub yang bermarkas di Camp Nou tersebut kini juga sudah mulai menyusun rencana untuk kembali berbelanja di bursa transfer musim panas 2023, salah satu sektor yang menjadi perhatian Xavi Hernandez adalah lini tengah.

Seperti diketahui kontrak Sergio Busquets memang akan selesai di akhir musim 2022/23, sang pemain pun diklaim sudah berencana untuk hengkang dan melanjutkan karier sepakbolanya di Amerika Serikat.

Tak tinggal diam, Barca tentu langsung mencari suksesor, kini menurut laporan terbaru dari Sport English, Blaugrana tengah mengincar Edson Alvarez yang saat ini tengah memperkuat Ajax Amsterdam.

Peluang untuk mendapatkan tanda tangan Edson Alvarez sepertinya juga bukan hal yang mustahil, walau dirinya masih terikat kontrak sampai tahun 2025, pemain asal Meksiko tersebut sama sekali tak menutup kemungkinan untuk meninggalkan Johan Cruijff Arena.

Edson Alvarez mulai bergabung dengan Ajax pada musim panas 2019, kala itu dirinya direkrut dari klub asal Meksiko, Club America dengan nilai transfer yang cukup terjangkau, 15 juta euro. Selama berkarier di Belanda, dirinya sudah tampil dalam 118 pertandingan 10 gol dan lima assist.