Barcelona Dikabarkan Telah Memberikan Tawaran Kontrak Tiga Tahun untuk Wijnaldum

Georginio Wijnaldum
Georginio Wijnaldum / Laurence Griffiths/Getty Images
facebooktwitterreddit

Pada musim 2020/21 ini, Georginio Wijnaldum memang masih terus masuk ke dalam rencana Jurgen Klopp untuk mengisi sisi tengah Liverpool. Sebab dari 28 pertandingan yang dijalankan The Reds di gelaran Liga Inggris, Wijnaldum selalu mendapatkan menit bermain.

Georginio Wijnaldum
Georginio Wijnaldum / Alex Livesey - Danehouse/Getty Images

Walau terus menjadi tim inti di Liverpool, hal tersebut nyatanya tak menjamin masa depan Wijnaldum dengan klub asuhan Klopp, setelah dirinya dikabarkan enggan mau memperpanjang kontrak yang akan habis pada akhir bulan Juni 2021 mendatang.

Bahkan kans pemain asal Belanda untuk tinggalkan Anfield Stadium, kini sudah mulai terbuka lebar usai Express Football, melaporkan Barcelona akan segera melakukan negosiasi resmi dengan mantan pemain Newcastle United ini.

Keseriusan klub asuhan Ronald Koeman untuk membawa Wijnaldum ke Camp Nou, juga sudah terlihat jelas lantaran mereka dikabarkan bersedia memberikan kontrak berdurasi tiga tahun kepada Wijnaldum.

Mendengar kabarnya yang tak kunjung melakukan negosiasi kontrak baru dengan Liverpool, sepertinya hengkangnya Wijnaldum ke Blaugrana hanya tinggal menunggu waktu saja. Terlebih, mereka berpeluang besar untuk membawanya secara bebas transfer.