Barcelona vs Espanyol: Live Streaming, Prediksi Pemain, Jadwal Kickoff - La Liga 2022/23
Oleh Amanda Amelia
Setelah menjalani masa rehat selama gelaran Piala Dunia 2022, kompetisi La Liga sudah kembali pekan ini, FC Barcelona akan mencoba melanjutkan tren kemenangan saat bertemu Espanyol, Sabtu (31/12).
Berikut 90MiN Indonesia rangkum seluruh hal yang patut Anda ketahui soal pertandingan nanti
Barcelona vs Espanyol Dimainkan di Mana?
- Lokasi: Barcelona, Spanyol
- Stadion: Camp Nou
- Waktu Kickoff: Sabtu, 31 Desember 2022, 20.00 WIB
- Wasit: Antonio Mateu
Barcelona vs Espanyol Disiarkan di Mana?
- Layanan Streaming: Vidio, beIN Sports Connect
- Waktu Kickoff: Sabtu 31 Desember 2022, 20.00 WIB / 21.00 WITA / 22.00 WIT
Di Mana Anda Dapat Menyaksikan Pertandingan Barcelona vs Espanyol di Malaysia?
- Layanan Streaming: Astro / Astro Go
- Waktu Kickoff: Sabtu, 31 Desember 2022, 04.00 dinihari waktu Malaysia
Hasil H2H (Lima Pertandingan Terakhir)
Barcelona: 3 kemenangan
Imbang: 2
Espanyol: 0 kemenangan
Performa Saat Ini (Lima Pertandingan Terakhir)
Barcelona: MMMMK
Espanyol: MMKSS
M: Menang
S: Seri
K: Kalah
Kondisi Skuad Barcelona
Barcelona akan tetap menurunkan skuad terbaik dalam pertandingan ini, hanya ada satu nama yang dipastikan absen, yakni Robert Lewandowski, sang pemain tengah menjalani sanksi usai mendapatkan kartu merah di laga terakhir kontra Osasuna.
Prediksi Susunan Pemain Barcelona vs Espanyol (4-3-3)
Starting XI Barcelona: Ter Stegen; Roberto, Kounde, Christensen, Balde; Pedri, Busquets, Gavi; Raphinha, Fati, Dembele.
Pemain Cadangan: Pena, Araujo, Kessie, Torres, Depay, De Jong, Garcia, Alba, Alonso.
Kondisi Skuad Espanyol
Espanyol takkan bisa diperkuat Dani Gomez yang mendapatkan kartu merah di pertandingan Copa del Rey melawan CD Rincon. Dua nama lain yang akan absen karena cedera adalah Keidi Bare dan Adria Pedrosa.
Prediksi Susunan Pemain Espanyol vs Barcelona (4-2-3-1)
Starting XI Espanyol: Lecomte; Gil, S Gomez, Calero, Olivan; Exposito, Souza; Braithwaite, Darder, Puado; Joselu.
Pemain Cadangan: Fernandez, Garcia, El Hilali, Vidal, Cabrera, Lazo, Melamed, Martinez, Villahermosa.
Prediksi Skor: Barcelona 2-1 Espanyol