Barcelona vs Real Valladolid: Jadwal Kickoff, Prediksi Skuad, dan Live Streaming – La Liga 2022/23
Oleh Kemas Trimukti
Barcelona yang dipenuhi banyak pemain anyar pada musim 2022/23 ini, mulai terlihat bisa menemukan ritme permainannya usai bisa membantai Real Sociedad dengan skor 4-1 di pekan kedua kompetisi La Liga.
Kini, Blaugrana akan melanjutkan petualangannya dan akan bertemu tim promosi, Real Valladolid pada Senin (29/8) dini hari WIB.
Berikut adalah hal-hal yang patut Anda ketahui jelang pertandingan Barca vs Real Valladolid.
Di mana pertandingan Barcelona vs Real Valladolid dimainkan?
Lokasi: Barcelona, Spanyol
Stadion: Spotify Camp Nou
Waktu Kickoff: Senin, 29 Agustus 00.30 WIB / 01.30 waktu Malaysia
Wasit: Ricardo De Burgos Bengoetxea
VAR: Santiago Jaime Latre
Di mana Anda bisa menyaksikan laga Barcelona vs Real Valladolid di Indonesia?
Layanan Streaming: Vidio / beIN Sports Connect
Di mana Anda bisa menyaksikan laga Barcelona vs Real Valladolid di Malaysia?
Layanan Streaming: beIN Sports
Hasil H2H (Lima Pertandingan Terakhir)
Barcelona: 5 kemenangan
Real Valladolid: 0 kemenangan
Imbang: 0 imbang
Performa Saat Ini (Lima Pertandingan Terakhir)
Barcelona: SMSMM
Real Valladolid: SKMSM
M: Menang
S: Seri
K: Kalah
Kondisi Skuad Barcelona
Kabar baik bagi Barcelona, setelah Jules Kounde akhirnya bisa didaftarkan oleh pihak klub dan dirinya pun tersedia untuk diturunkan Xavi Hernandez dalam mengisi sektor pertahanan, ketika hadapi Real Valladolid nanti.
Setelah itu, Blaugrana juga dapat kembali menurunkan Sergio Busquets usai dirinya menyelesaikan hukuman satu kali larangan bermain, setelah menerima kartu merah di laga melawan Rayo Vallecano.
Barcelona (3-2-4-1): Ter Stegen; Araujo, Christensen, Garcia; Gavi, Busquets; Dembele, Pedri, Balde, Fati; Lewandowski.
Cadangan: Pena, Pique, Torres, Kounde, Aubameyang, Alba, Kessie, Roberto, Raphinha.
Kondisi Skuad Real Valladolid
Situasi skuad Real Valladolid, tak begitu terlihat baik-baik saja. Sebab, Pacheta nantinya akan bisa memainkan bek andalannya, Jawad El Yamiq yang sedang mendapatkan hukuman lantaran diberi kartu merah saat hadapi Sevilla.
Permasalahan belum berhenti sampai situ, setelah di sektor penyerangan mereka juga takkan diisi oleh sosok top skorer tim, Shon Weissmann dan Gonzalo Plata yang keduanya harus masuk ke ruang perawatan, karena alami cedera hamstring.
Real Valladolid (4-3-3): Asenjo; L Perez, J Sanchez, Fernandez, Escudero; K Perez, Mesa, Aguado; I Sanchez, Guardiola, Anuar.
Cadangan: Masip, Leon, Monchu, Plano, Olaza, Malsa, Villa, Gassama, Fresneda.
Prediksi Skor Barcelona vs Real Valladolid
Melihat Robert Lewandowski yang mulai menyetel dengan gaya permainan Barcelona, dirinya dinilai akan terus menjadi ancaman serius bagi tim lawan. Maka dari itu, tim besutan Xavi Hernandez akan difavoritkan untuk mendapatkan tiga poin pada laga nanti.
Mempunyai rekor kandang yang baik saat hadapi Real Valladolid, mengingat tak terkalahan dari tahun 1997 lalu, semakin mempertegas apabila Blaugrana takkan mempunyai masalah berarti untuk mengatasi Blanquivioletas.