Baru Pulih dari Cedera, Carragher Minta Klopp untuk Tak Buru-buru Mainkan Van Dijk
Oleh Kemas Trimukti
Sudah hampir sepuluh bulan tidak membela Liverpool usai alami cedera ACL, Virgil van Dijk yang pemulihannya semakin menunjukkan perkembangan positif, akhirnya bisa kembali diturunkan oleh Jurgen Klopp saat laga persahabatan kontra Hertha Berlin.
Pada laga melawan tim asal ibukota Jerman itu, Van Dijk bermain selama 20 menit dan terlihat tidak mempunyai masalah serius lagi, sehingga membuat kansnya untuk bermain di laga perdana Liga Inggris 2021/22 semakin terlihat besar.
Walau kondisi dari bek tengah asal Belanda semakin fit, Jamie Carragher justru meminta Klopp untuk tidak terlalu terburu-buru memainkan Van Dijk serta memberikan pesan jangan menaruh ekspektasi terlalu tinggi, mengingat pemain andalanya baru benar-benar sembuh dari cedera parahnya.
"Saya pikir kami harus berhati-hati dan saya rasa Klopp akan melakukannya. Saya tidak berangapan jika Liverpool otomatis bisa memenangkan Liga Inggris di musim ini, karena adanya Van Dijk," ujar Carragher dari Daily Mail.
"Dirinya, mengalami cedera yang sangat serius dan Van Dijk harus memastikan tidak terburu-buru untuk kembali," tutupnya.
Tak hanya Van Dijk, pemain bertahan Liverpool seperti Joe Gomez, Joel Matip dan Trent Alexander-Arnold juga diklaim akan siap kembali diturunkan saat mereka melakoni laga pembuka di kompetisi domestik kontra tim promosi, Norwich City.