Belanda vs Prancis: Live Streaming, Prediksi Susunan Pemain, Jadwal – Euro 2024

  • Belanda dan Prancis akan berhadapan dalam laga kedua Grup D Euro 2024.
  • Kedua tim membutuhkan kemenangan agar dapat menjaga peluang lolos ke babak 16 besar sebagai juara grup.
  • Potensi Kylian Mbappe tampil dengan mengenakan topeng pelindung wajah mendapatkan sorotan tinggi.
Preview Belanda vs Prancis dalam laga kedua Grup D Euro 2024.
Preview Belanda vs Prancis dalam laga kedua Grup D Euro 2024. / Anadolu/GettyImages
facebooktwitterreddit

Belanda dan Prancis akan berhadapan dalam pertandingan kedua Grup D Euro 2024. Laga ini mempertemukan dua tim yang membutuhkan kemenangan agar dapat menjaga peluang lolos ke babak 16 besar sebagai juara grup.

Berikut adalah kumpulan informasi dari 90min Indonesia yang patut Anda simak jelang pertandingan ini.


Kapan Pertandingan Belanda vs Prancis Berlangsung?

  • Lokasi: Leipzig, Jerman
  • Stadion: RB Leipzig Arena
  • Tanggal: Sabtu, 22 Juni 2024
  • Waktu: 02.00 WIB / 03.00 WITA / 04.00 WIT
  • Wasit: Anthony Taylor

Hasil H2H (Pertemuan Terakhir)

  • Belanda: 1 menang
  • Seri: 0 seri
  • Prancis: 4 menang

Pertemuan Terakhir: Belanda 1-2 Prancis (14 Oktober 2023)


Performa Saat Ini (Seluruh Kompetisi)

Belanda

Prancis

Polandia 1-2 Belanda

Austria 0-1 Prancis

Prancis 4-0 Islandia

Prancis 0-0 Kanada

Belanda 4-0 Kanada

Prancis 3-0 Luksemburg

Jerman 2-1 Belanda

Belanda 3-2 Cile

Belanda 4-0 Skotlandia

Prancis 0-2 Jerman


Link Live Streaming Belanda vs Prancis?

Pertandingan Belanda vs Prancis dapat disaksikan secara langsung melalui live streaming di Vision+ atau saluran televisi RCTI.


Kondisi Skuad Belanda

Belanda tidak memiliki permasalahan cedera signifikan yang membuat Ronald Koeman harus mengubah susunan pemain yang diturunkannya.

Prediksi Susunan Pemain Belanda vs Prancis

Starting XI Belanda (4-2-3-1): Verbruggen; Dumfries, de Vrij, van Dijk, Ake; Schouten, Veerman; Simons, Reijnders, Gakpo; Memphis.


Kondisi Skuad Prancis

Prancis masih menunggu perkembangan dari Kylian Mbappe yang harus menggunakan topeng pelindung wajah setelah mengalami patah tulang hidung.

Prediksi Susunan Pemain Prancis vs Belanda

Starting XI Prancis (4-3-3): Maignan; Kounde, Upamecano, Saliba, T. Hernandez; Kante, Rabiot, Griezmann; O. Dembele, Giroud, M. Thuram.