Ben Chilwell Bahas Persaingannya dengan Marcos Alonso di Chelsea
Oleh Amanda Amelia
Ben Chilwell menjadi salah satu pemain yang direkrut Chelsea di musim panas 2020, saat itu dirinya didatangkan dari Leicester City dengan harga 45 juta poundsterling dan menandatangani kontrak selama lima musim.
Tak memerlukan waktu lama, Chilwell pun langsung mengunci satu tempat di starting XI era Frank Lampard, namun kemudian langsung menempati bangku cadangan pasca The Blues bermain di bawah arahan Thomas Tuchel. Pelatih asal Jerman tersebut lebih memilih untuk menurunkan Marcos Alonso di posisi bek sayap kiri dalam formasi 3-4-3.
Tergeser Alonso tak lantas membuat Chilwell menyerah, sebaliknya, dia sukses kembali merebut satu posisi di tim utama dan lima kali menjadi starter dalam enam pertandingan terakhir. Pemain asal Inggris itu pun menegaskan bahwa persaingannya dengan Alonso berjalan sportif.
"Saya bersaing ketat dengan Marcos Alonso untuk jadi pilihan utama di posisi bek sayap kiri di Chelsea, sementara di tim nasional Inggris, saya juga bersaing dengan Luke Shaw, hal semacam ini sangat menyenangkan," ujar Chilwell seperti dilansir laman resmi klub.
"Kami merasa sangat senang karena akan selalu ada pertandingan penting di setiap pekan, Chelsea juga bersaing ketat untuk bisa memenangkan gelar juara. Hal ini pula yang menjadi salah satu faktor mengapa saya memilih untuk bergabung," tambah dia.
Ben Chilwell masih akan menjadi pilihan utama Thomas Tuchel saat Chelsea melakoni laga tandang melawan Real Madrid di leg pertama babak semifinal Liga Champions, Rabu (28/4) dini hari WIB.