Ben Davies Ingin Tottenham Hotspur Tampil Maksimal Kontra Manchester United
Oleh Dananjaya WP
Tottenham Hotspur akan menghadapi Manchester United di Tottenham Hotspur Stadium dalam pertandingan pekan ke-30 Liga Inggris 2019/20. Pertandingan antara dua tim tersebut akan menjadi salah satu rangkaian pertandingan Liga Inggris yang kembali setelah ditunda selama tiga bulan akibat pandemi Covid-19.
Kedua klub tersebut sudah menjalani persiapan dengan sesi latihan normal dan pertandingan uji coba. Spurs memiliki kesempatan dalam sembilan pertandingan untuk kembali ke papan atas Liga Inggris. Klub London Utara itu berada di peringkat kedelapan klasemen sementara dengan raihan 41 poin dari 29 pertandingan.
Tim asuhan Jose Mourinho itu tertinggal tujuh poin dari Chelsea yang berada di peringkat keempat. Spurs memiliki ambisi untuk masuk ke posisi empat besar agar dapat kembali mengikuti kompetisi Liga Champions musim depan.
Bek kiri Spurs, Ben Davies, ingin agar timnya dapat memanfaatkan segala kesempatan yang ada agar dapat memenuhi ambisi mereka. Davies ingin Spurs tampil maksimal ketika menghadapi Manchester United, laga pertama dari rangkaian pertandingan padat yang akan mereka jalani jelang akhir kompetisi Liga Inggris 2019/20.
“Kami paham bahwa pertandingan ini akan menjadi bagian penting dalam rangkaian laga yang akan kami jalani hingga akhir musim. Persiapan untuk menjalaninya sudah berlangsung dalam waktu yang lama tetapi kami sudah tidak sabar untuk kembali menjalani pertandingan.”
“Kembali bertanding memberikan perasaan yang memuaskan, dan tentu kami harus beradaptasi dengan kondisi baru, salah satunya adalah dengan menjalani pertandingan tanpa kehadiran penonton di dalam stadion,” ujar Ben Davies dalam wawancara yang dikutip dari Evening Standard.
Davies mengatakan bahwa kondisi yang ada di dunia akibat pandemi Covid-19 memang membuat kompetisi harus dihentikan. Walau demikian mantan pemain Swansea City itu mengatakan bahwa seluruh pihak terkait merasa bahwa kondisi sudah memadai untuk kembali melanjutkan kompetisi.