Berita Arsenal: Arteta Komentari Performa Rice saat Hadapi Crystal Palace

  • Declan Rice dinobatkan sebagai pemain terbaik di laga melawan Crystal Palace
  • Mikel Arteta puas dengan penampilan Declan Rice
Declan Rice
Declan Rice / Matthew Ashton - AMA/GettyImages
facebooktwitterreddit

Memutuskan datangkan Declan Rice dengan yang mencapai 105 juta Paun di jendela transfer musim panas 2023 ini, Arsenal sempat dapatkan kritikan lantaran harus menghamburkan dana besar untuk datangkan pemain berusia 24 tahun itu.

Declan Rice
Declan Rice / Sebastian Frej/MB Media/GettyImages

Baca Juga

Meski begitu, Rice secara perlahan seolah bisa merespon para kritikan dengan positif. Walau baru menjalani dua laga di Liga Inggris 2023/24 dengan The Gunners, dirinya mampu menjadi sosok krusial pada lini tengah.

Bahkan pada laga melawan Crystal Palace, Rice dinobatkan sebagai pemain terbaik usai bermain selama 90 menit secara impresif yang mengontrol jalannya pertandingan bagi Meriam London dari lini tengah.

Melihat Rice sudah menunjukkan adaptasi yang baik di Arsenal, Mikel Arteta memberikan pujian kepada pemain berpaspor Inggris tersebut dengan menyatakan dia adalah sumber inspirasi dalam sisi ofensif maupun defensif bagi tim.

"Dia tampil baik. Dia menguasai lini tengah mendominasi permainan. Dia, pemain yang berpengaruh di lini serang maupun pertahanan," ujar Arteta dari situs resmi Arsenal.

"Saat hadapi Crystal Palace, dia memainkan posisi yang berbeda dari minggu lalu. Namun, dia bisa tetap tampil bagus," tutupnya.

Terkesannya Arteta dengan dampak instan yang diberikan Rice, maka memastikan bahwa dirinya tepat didatangkan Arsenal untuk gantikan peran dari Granit Xhaka.