Berita Arsenal: Robert Lewandowski Komentari Bergabungnya Jakub Kiwior
Oleh Amanda Amelia
Arsenal menjadi salah satu tim yang mampu tampil konsisten di musim 2022/23, saat ini mereka baru menelan satu kekalahan di kompetisi Liga Inggris dan menempati posisi teratas klasemen sementara dengan raihan 50 poin.
Walau mampu tampil bagus dan dianggap sebagai salah satu kandidat juara, hal tersebut sepertinya sama sekali belum membuat pihak klub puas, mereka bahkan sukses mendatangkan beberapa pemain baru, termasuk di antaranya Jakub Kiwior.
Bek asal Polandia tersebut dibeli dari Spezia dengan harga 25 juta euro dan sudah menandatangani kontrak selama lima musim sampai tahun 2028.
Kepindahan Jakub Kiwior ke Emirates Stadium tentu mengundang komentar dari berbagai pihak, termasuk di antaranya Robert Lewandowski, striker Barcelona itu mendukung keputusan sang pemain sekaligus memuji kualitas bek berusia 22 tahun itu.
"Dengarkan saya, Jakub Kiwior adalah pemain yang luar biasa. Saya menyadari hal tersebut saat tengah melakukan pemanasan jelang pertandingan melawan Belanda di Piala Dunia 2022. Di sesi latihan, sulit melihat hal semacam itu. Lalu saya melihat performanya saat menjalani sebuah pertandingan. Dia luar biasa dan merupakan pemain yang potensial," tambah dia.
Jakub Kiwior menjadi rekrutan kedua The Gunners di bursa transfer Januari 2023, sebelumnya mereka sudah lebih dulu mengamankan tanda tangan Leandro Trossard dari Brighton and Hove Albion.