Berita Chelsea: Atletico Madrid Siap Lepas Joao Felix di Harga 100 Juta Euro
Oleh Amanda Amelia
Spekulasi soal masa depan Joao Felix menjadi salah satu hal yang cukup menyita perhatian di sepanjang bursa transfer Januari 2023, tak menjadi pilihan utama Diego Simeone membuat dirinya memilih untuk hengkang ke Chelsea dengan status pinjaman sampai akhir musim.
Kontrak Felix di Chelsea memang hanya pemain pinjaman tanpa opsi pembelian, namun ternyata The Blues masih berpeluang untuk memberikan kontrak permanen pada pemain berpaspor Portugal tersebut.
Menurut laporan terbaru dari Relevo, Atletico Madrid sama sekali tak menutup peluang untuk melepas Joao Felix ke Chelsea secara permanen. Jika sebelumnya klub asal Spanyol tersebut memasang harga yang diperkirakan mencapai 130 hingga 140 juta euro, kali ini The Blues hanya perlu mengeluarkan dana 100 juta euro atau sekitar 88 juta poundsterling.
Peluang untuk melihat Joao Felix tetap bertahan di Stamford Bridge juga semakin terbuka usai pemilik Chelsea, Todd Boehly juga dikabarkan sudah berencana untuk membangun tim demi mendukung performa Felix. Di sisi lain, hubungan Boehly dengan agen sang pemain, Jorge Mendes juga sangat baik, kedua belah pihak disebut sangat optimis bahwa kesepakatan akan tercapai di akhir musim.
Seperti diketahui, Boehly dan Clearlake Capital juga memang menyukai pemain muda yang berkualitas dengan harapan mereka bisa melanjutkan tren juara yang memang sudah menjadi ciri khas klub asal London tersebut.
Usai gol perdana saat melawan West Ham, Joao Felix berpeluang untuk kembali diturunkan sejak awal saat Chelsea melakoni laga tandang ke Signal Iduna Park, Borussia Dortmund dalam pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Champions, Kamis (16/2) dinihari WIB.