Berita Chelsea: Graham Potter Akui Perubahan Suasana di Stamford Bridge
Oleh Dananjaya WP
Chelsea mendapatkan perubahan yang signifikan dalam dua pekan terakhir. Tim London Barat itu mampu mengakhiri tren negatif yang mereka alami dalam empat bulan ke belakang. Kai Havertz dan rekan-rekannya mendapatkan tiga kemenangan beruntun dalam dua kompetisi yang berbeda – Liga Inggris dan Liga Champions.
The Blues meraih kemenangan atas Leeds United (1-0), Borussia Dortmund (2-0), dan Leicester City (3-1) dalam rentang waktu satu pekan. Ketiga kemenangan itu nampak membangkitkan semangat di dalam skuad Chelsea dan juga suporter yang sebelumnya pasrah dengan keterpurukan yang dirasakan musim ini.
- Chelsea vs Everton: Live Streaming, Jadwal, Info Skuad – Liga Inggris
- Hasil Undian Babak Perempat Final dan Semifinal Liga Champions
- Jadwal Sepakbola Hari Ini: Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, Liga Champions & Lainnya (15-22 Maret 2023)
Pelatih utama Chelsea, Graham Potter, menyoroti perubahan suasana yang signifikan tersebut. Potter membicarakan sorotan yang diberikan kepadanya setelah terdapat video viral yang menunjukkan upayanya untuk meningkatkan suporter Chelsea terkait niat untuk meraih gelar juara Liga Champions.
“Setelah mendapat tiga kemenangan beruntun Anda dapat mengatakan bahwas suasana menjadi positif. Hasil yang kami raih membuat semua merasa lega dan lebih bahagia, dan kami berada di sini untuk meraih tujuan itu, meraih kemenangan.
“Sebelumnya hasil yang kami raih tidak memadai dan kami semua harus bertanggung jawab. Kami memperoleh keberuntungan yang diperolukan, itu adalah faktor yang penting, tetapi keberuntungan seperti itu harus diperjuangkan, kami tidak dapat menunggu keberuntungan itu datang. Kami harus berjuang menghadapi kesulitan,” ucap Graham Potter dalam konferensi pers jelang laga vs Everton.
Pada pertandingan ini, Chelsea tidak dapat menurunkan Armando Broja, Mason Mount, Thiago Silva, Cesar Azpilicueta, dan Raheem Sterling. Sementara Pierre-Emerick Aubameyang dan Edouard Mendy diragukan tampil.