Berita Chelsea: Komentar Reece James Soal Cedera dan Absen dari Piala Dunia 2022
Oleh Amanda Amelia
Chelsea berhasil lolos ke babak 16 besar Liga Champions dengan status juara grup E usai mengumpulkan 13 poin, namun hal tersebut juga harus diwarnai dengan cederanya dua pemain andalan, Reece James dan Ben Chilwell.
James mengalami cedera lutut di pertandingan leg kedua kontra AC Milan, 12 Oktober silam. Awalnya, pemain berposisi bek kanan tersebut merasa optimis bahwa dirinya akan pulih tepat waktu agar bisa masuk ke skuad Inggris di Piala Dunia 2022, namun hal tersebut sepertinya takkan terwujud.
Kabar terakhir menyebutkan bahwa Gareth Southgate sudah mengambil keputusan untuk tidak membawa James ke Qatar, pelatih berusia 52 tahun tersebut juga sudah memberitahu sang pemain secara langsung.
Kepastian tidak ikutnya James juga dikonfirmasi oleh sang pemain, bek kanan berusia 22 tahun tersebut mengaku kecewa, namun berjanji untuk bisa pulih dan bisa kembali membela Chelsea secepatnya.
"Kecewa. Saat saya dibekap cedera lutut, saya tahu bahwa peluang untuk tetap berlaga di Piala Dunia 2022 akan sulit, namun saya selalu merasa optimis. Saya juga sudah bekerja keras untuk bisa mewujdikan hal tersebut dan yakin bisa membantu tim," ujar James dalam akun instagram pribadinya.
"Ya, pasti memang ada risiko di kedua sisi, namun saya bersedia mengambil risiko tersebut. Saya juga berharap yang terbaik untuk tim nasional Inggris. Saya akan segera kembali. Cinta untuk kalian semua," tambah dia.
Cedera pemain menjadi permasalahan utama tim nasional Inggris jelang pengumuman skuad resmi pada Kamis (10/11), sebelumnya Ben Chilwell juga dipastikan absen karena masih menjalani proses pemulihan cedera hamstring.