Berita Chelsea: Mauricio Pochettino Minta Timnya Terus Kerja Keras Setelah Menang vs Fulham

  • Chelsea meraih kemenangan 2-0 atas Fulham dalam lanjutan Liga Inggris.
  • Mykhailo Mudryk dan Armando Broja menjadi pencetak gol untuk The Blues.
Mauricio Pochettino minta Chelsea terus bekerja keras setelah mengalahkan Fulham dalam lanjutan kompetisi Liga Inggris.
Mauricio Pochettino minta Chelsea terus bekerja keras setelah mengalahkan Fulham dalam lanjutan kompetisi Liga Inggris. / Bryn Lennon/GettyImages
facebooktwitterreddit

Chelsea meraih kemenangan penting dalam lanjutan kompetisi Liga Inggris. Pertandingan tandang ke Craven Cottage kontra Fulham pada Selasa (3/10) dini hari WIB dimenangkan dengan skor 2-0. Gol-gol dari Mykhailo Mudryk dan Armando Broja menjadi penentu kemenangan untuk tim tamu.

Kemenangan ini memang belum membuat The Blues keluar dari papan tengah. Tim London Barat itu masih tertahan di peringkat kesebelas klasemen sementara. Mereka memiliki delapan poin dari tujuh pertandingan, tertinggal empat poin dari Newcastle United yang mengikuti persaingan papan atas.


Baca Juga


Tetapi laga ini mengakhiri puasa gol Chelsea dalam ajang Liga Inggris. Mykhailo Mudryk juga mencetak gol pertamanya, begitu pula dengan Armando Broja yang kembali tampil sejak awal laga untuk pertama kali sejak pulih dari cedera ACL. Pelatih utama Chelsea, Mauricio Pochettino, meminta para pemainnya mempertahankan fokus dan tetap bekerja keras.

“Dalam sepak bola, Anda harus selalu siap untuk kondisi apapun. Kini kami kembali fokus untuk pertandingan berikutnya yang juga akan memberi kesulitan tinggi. Kami harus tetap bekerja keras, menjaga rasa percaya diri pemain setelah mendapat dua kemenangan beruntun. Tetap membuat strategi ideal dan memberi mereka kondisi terbaik untuk menunujukkan performa optimal.

“Kami akan menjalani persiapan untuk laga berikutnya dan memastikan para pemain berada dalam kondisi terbaik. Kami berharap tidak ada permasalahan lebih lanjut. Kemudian kami dapat menentukan susunan tim terbaik untuk pertandingan tersebut,” ucap Mauricio Pochettino dalam konferensi pers pasca pertandingan.

Chelsea akan berhadapan dengan Burnley dalam lanjutan kompetisi Liga Inggris. Pertandingan itu akan diadakan di Turf Moor pada Sabtu (7/10). The Clarets menjadi salah satu tim yang mendapat kesulitan tinggi musim ini, tetapi laga ini juga dapat menjadi kulit pisang yang harus diwaspadai oleh Chelsea.