Berita Chelsea: Mengapa Enzo Fernandez Dapat Absen dalam Laga vs Fulham

Enzo Fernandez berpeluang absen dalam Chelsea vs Fulham
Enzo Fernandez berpeluang absen dalam Chelsea vs Fulham / Darren Walsh/Chelsea FC via Getty Images
facebooktwitterreddit

Chelsea akan berhadapan dengan Fulham dalam lanjutan kompetisi Liga Inggris. Pertandingan ini akan diadakan di Stamford Bridge pada Sabtu (4/2) dini hari WIB. Tim tuan rumah – yang berada di peringkat kesepuluh – akan bertemu dengan tim yang berada tiga posisi di atas mereka.

The Blues mendapat sorotan tinggi terkait aktivitas mereka pada bursa transfer Januari 2023. Kedatangan Enzo Fernandez dari SL Benfica pada hari terakhir menjadi penutup yang dapat memberi makna signifikan. Pemain yang berposisi sebagai gelandang itu didatangkan dengan nilai transfer 121 juta Euro.

Tetapi terdapat peluang bagi Enzo Fernandez untuk absen pada pertandingan ini. Pelatih utama Chelsea, Graham Potter, mengakui kekhawatiran tersebut. Faktor visa dan izin kerja menjadi potensi pengadang bagi Enzo Fernandez untuk mendapat debut dalam pertandingan vs Fulham.

“Saya sudah berbicara dengannya (Enzo Fernandez), ia adalah pemain muda yang luar biasa. Saya tidak memiliki pemahaman yang tinggi dalam Bahasa Spanyol, ia juga masih berusaha mempelajari Bahasa Inggris, jadi kami membutuhkan penerjemah, tapi kami akan melalui proses itu.

“Saya senang karena kami mendapatkan pemain yang fantastis dan saya senang dapat bekerja sama dengannya. Kami akan melihat apakah ia akan tampil. Kami harus melalui proses untuk mendapatkan izin kerja, ia harus melalui segala proses yang diperlukan,” ucap Graham Potter dalam konferensi pers jelang pertandingan vs Fulham.

Apabila tidak ada permasalahan dalam memperoleh izin kerja dan visa yang diperlukan, Enzo Fernandez berpluang besar tampil dalam Chelsea vs Fulham. Tim tuan rumah kekurangan pemain di lini tengah akibat cedera dari Mateo Kovacic dan Denis Zakaria, setelah melepas Jorginho ke Arsenal.