Berita Chelsea: Pochettino Bahas Blunder Robert Sanchez di Pertandingan vs Arsenal
- Chelsea dan Arsenal bermain imbang 2-2.
- Robert Sanchez melakukan blunder yang berujung pada gol Declan Rice.
Oleh Amanda Amelia
Chelsea gagal memanfaatkan status sebagai tuan rumah dan harus puas dengan raihan satu poin usai bermain imbang dengan Arsenal dalam lanjutan pertandingan Liga Inggris yang berlangsung di Stamford Bridge, Sabtu (21/10).
Tuan rumah sebenarnya unggul 2-0 lebih dulu melalui penalti Cole Palmer dan gol Mykhailo Mudryk, namun The Gunners menutup laga dengan skor 2-2 usai membalas lewat Declan Rice dan Leandro Trossard.
Kegagalan Chelsea mempertahankan keunggulan tentu membuat performa beberapa pemain jadi sorotan, khususnya sang penjaga gawang, Robert Sanchez yang memang melakukan blunder.
Tak tinggal diam, Mauricio Pochettino selaku pelatih pun langsung pasang badan membela anak asuhnya, dia juga enggan menyalahkan siapapun terkait hal ini.
"Kami senang memiliki pemain seperti Robert Sanchez. Ya, tentu saja dia merasa sangat kecewa dengan keputusan yang dia buat (soal blunder yang berujung pada gol Declan Rice), tetapi kesalahan tentu bisa terjadi di dunia sepakbola," ujar Pochettino seperti dilansir laman resmi klub.
Baca Juga
- Chelsea 2-2 Arsenal - Hasil Pertandingan dan Rating Pemain - Liga Inggris
- Daftar Gaji Pemain Chelsea Musim 2023/24
"Gol tersebut membuat Arsenal kembali percaya diri. Kami seharusnya bisa mengatur tempo sekaligus membaca situasi lebih baik. Ya, tentu saja saya tidak ingin menyalahkan siapa pun. Hal semacam ini bisa terjadi kapan saja. Tim ini masih sangat belia dan masih dalam proses mengenal satu sama lain," tambah dia.
Hasil imbang atas Arsenal membuat Chelsea masih tertahan di posisi 10 klasemen sementara. Setelah pertandingan ini, mereka akan langsung bersiap untuk menghadapi Brentford, Sabtu (28/10).