Berita Chelsea: The Blues Kembali Ajukan Tawaran untuk Enzo Fernandez

Chelsea akan kembali mengajukan tawaran ke Benfica untuk mendatangkan Enzo Fernandez
Chelsea akan kembali mengajukan tawaran ke Benfica untuk mendatangkan Enzo Fernandez / Octavio Passos/GettyImages
facebooktwitterreddit

Chelsea menjadi salah satu klub besar Liga Inggris yang mendapat sorotan tinggi dalam dua bursa transfer terakhir. Klub yang bermarkas di Stamford Bridge itu sudah mengeluarkan biaya lebih dari 400 juta Paun untuk mendatangkan berbagai pemain baru. Sebagian besar dari pemain yang direkrut didatangkan dengan tujuan jangka panjang.

Jelang akhir bursa transfer Januari 2023, manajemen The Blues tetap sibuk dalam upaya mendatangkan pemain. Chelsea telah mencapai kesepakatan dengan Oiympique Lyonnais terkait transfer Malo Gusto. Pemain yang berposisi sebagai bek kanan itu akan bergabung pada musim 2023/24.

Enzo Fernandez menjadi pemain yang masuk dalam incaran Chelsea dalam beberapa pekan terakhir. Pemain yang berposisi sebagai gelandang itu ingin melanjutkan kariernya di Liga Inggris. Tetapi SL Benfica tegas ingin mempertahankannya. Laporan dari 90min dan Telegraph menyatakan bahwa Chelsea belum menyerah.

Chelsea kembali menghubungi manajemen Benfica untuk membahas transfer ini. Kedua pihak berharap transfer ini dapat diselesaikan pada Senin (30/1) waktu setempat. Direksi Chelsea dapat datang ke Portugal untuk menyelesaikan proses negosiasi. Tindakan yang sama dilakukan ketika mereka datang ke Turki untuk menyelesaikan proses transfer Mykhailo Mudryk dari Shakhtar Donetsk.

Manajemen Chelsea telah menyiapkan tawaran kontrak berdurasi 7,5 tahun dengan opsi perpanjangan untuk satu tahun berikutnya kepada Enzo Fernandez. Metode serupa sudah digunakan dalam sebagian besar rekrutmen pemain mereka Chelsea sepanjang musim 2022/23.