Berita Chelsea: The Blues Masih Cari Sponsor Baru Setelah Batal Sepakat dengan Stake
- Chelsea masih belum memiliki sponsor utama untuk jersey mereka pada musim 2023/24.
- Proses negosiasi dengan Allianz dan Paramount+ tidak membuahkan hasil positif.
- Rencana menyepakati Stake sebagai sponsor mendapat kritik akibat statusnya sebagai perusahaan judi.
Oleh Dananjaya WP
Chelsea terus berusaha untuk mendapatkan sponsor jersey baru setelah menarik diri dari potensi kesepakatan dengan platform judi, Stake.
The Blues mencapai titik akhir dari kesepakatan mereka dengan Three, yang sudah berlangsung sejak 2020 – yang sempat ditangguhkan pada awal 2022 akibat invasi Rusia ke Ukraina – berakhir pada penghujung musim 2022/23 lalu.
Proses negosiasi dengan Allianz gagal menghasilkan kesepakatan, walau masih ada minat dari perusahaan asuransi asal Jerman itu untuk mendapatkan hak penamaan Stamford Bridge ketika potensi renovasi atau rencana masa depan untuk stadion tersebut sudah jelas.
Baca Juga
- Berita Transfer: Inter Masih Berusaha untuk Datangkan Romelu Lukaku dari Chelsea
- Berita Transfer: Paulo Dybala Bisa Mendarat ke Chelsea
- Berita Transfer: AC Milan Ajukan Tawaran Kedua ke Chelsea untuk Christian Pulisic
Chelsea juga tidak mendapat izin dari Liga Inggris untuk menyepakati kerja sama dengan wadah streaming Paramount+ dari Amerika Serikat. Status Paramount+ sebagai media penyiaran dipandang dapat memberikan masalah terhadap lisensi dan media penyiaran lain – alasan yang cukup mengejutkan mengingat Paramount+ tidak memegang hak siar Liga Inggris di Amerika Serikat.
Klub London Barat itu sempat menjalani proses negosiasi dengan Stake, yang sudah memiliki kesepakatan sponsor dengan Everton. Tetapi kabar itu mendapatkan kritik dari berbagai pihak – termasuk Badan Suporter Chelsea – yang menyebutkan kegiatan Badan Amal Chelsea untuk membantu berbagai pihak yang menderita adiksi (kecanduan) terhadap judi.
Sponsor judi di jersey Liga Inggris juga akan dilarang mulai dari musim 2026/27, larangan itu akan berlaku bagi seluruh klub.
Setelah mendapat kritik dari berbagai pihak, Evening Standard melaporkan bahwa Chelsea memutuskan untuk tidak menyepakati kerja sama sponsor dengan Stake. Klub dengan jersey biru gelap itu akan terus berusaha untuk mencapai kesepakatan sponsor jelang musim 2023/24.
Keadaan ini membuat Chelsea belum dapat meluncurkan jersey yang akan mereka gunakan pada musim yang akan datang. Walau tidak lazim, klub Liga Inggris yang menjalani pertandingan tanpa sponsor bukan kejadian baru. Nottingham Forest menjalani sebagian besar laga musim 2022/23 tanpa sponsor. Tetapi bagi Chelsea hal ini adalah hal yang mengejutkan mengingat mereka adalah salah satu klub terbesar di Inggris dan Eropa.