Berita Liverpool: Harvey Elliott Puji Perkembangan Darwin Nunez di Musim 2023/24

  • Darwin Nunez sempat dianggap sulit beradaptasi, ketika hanya cetak sembilan gol di Liga Inggris musim lalu
  • Namun, Harvey Elliott adanya perkembangan positif terkait performa Darwin Nunez di musim 2023/24 ini
Darwin Nunez, Harvey Elliott
Darwin Nunez, Harvey Elliott / Julian Finney/GettyImages
facebooktwitterreddit

Harvey Elliott, memberikan pujian untuk rekan setimnya di Liverpool yakni Darwin Nunez atas perkembangan signifikan yang ditunjukkan pada musim 2023/24 ini.

"Saya pikir seluruh dunia bisa melihatnya sekarang. Pertama-tama, sulit bagi Nunez untuk datang dari negara lain yang tidak memahami bahasanya dan tak bisa berbicara bahasa (Inggris itu)," ujar Elliott dikutip dari Liverpool Echo.

"Sekarang, dia telah mengambil tanggung jawab untuk belajar bahasa Inggris dan dapat berbincang dengannya. Dia sudah memulainya sekarang (peningkatan performa) dan akan terus menunjukkannya ke khalayak luas," tutupnya.

Pada musim anyarnya di 2022/23 lalu, Nunez terbilang alami seret gol dengan hanya catatkan 15 gol dari 42 laga. Meski demikian, kini pujian Elliott terkait perkembangannya memang bukan suatu hal yang berlebihan.

Hal itu dikarenakan, Nunez sudah mampu mengoleksi 12 gol dari seluruh kompetisi. Dilihat dari peningkatan kepercayaan dirinya, maka hampir dipastikan catatannya akan terus bertambah sampai akhir musim nanti.


Baca Berita dan Rumor Transfer Liverpool Lainnya