Berita Liverpool: Klopp Puas dengan Penampilan Anak Asuhnya di Laga vs Chelsea
Oleh Kemas Trimukti
Liverpool asuhan Jurgen Klopp, harus rela menjalani laga pembuka Liga Inggris 2023/24 kontra Chelsea dengan meraih hasil imbang, setelah pertandingan berakhir lewat skor 1-1.
Baca Juga
Pada pertandingan tersebut, The Reds sejatinya tak bermain buruk. Mereka, bahkan nyaris unggul 2-0 atas The Blues, andai sepakan Mohamed Salah tidak dianulir oleh Anthony Taylor lantaran dianggap sudah terjebak offside terlebih dahulu.
Mengetahui skuad asuhannya sudah menampilkan permainan yang positif, Klopp pun mengakui bahwa dirinya menerima raihan satu poin tersebut. Sebab, dirinya merasa dalam pertandingan itu kedua tim memang memiliki peluang sama untuk catatkan kemenangan.
"Saya setuju dengan hasil ini. Saya melihat permainannya, jadi mengetahui kami bisa menang maupun meraih kekalahan," ujar Klopp dari situs resmi Liverpool.
"Saya, pikir mereka (Chelsea) memiliki kesempatan untuk memenangkan pertandingan, itu akan menjadi momen yang bagus untuk menyelesaikannya. Namun, kami memiliki awal yang baik. Jadi, saya menyukai (permainan Liverpool)," tutupnya.
Selanjutnya, Liverpool akan jalani laga kandang perdananya dengan bertemu AFC Bournemouth pada hari Sabtu (19/8) pukul 21:00 WIB.