Berita Liverpool: Mengapa Gol Luis Diaz vs Tottenham Hotspur Dianulir?

  • Liverpool mendapat kekalahan dramatis dan kontroversial dengan skor 1-2 dari Tottenham Hotspur.
  • Gol Luis Diaz pada babak pertama dianulir terkait offside walau sang pemain tidak berada dalam posisi tersebut.
  • PGMOL selaku asosiasi wasit telah menyampaikan permintaan maaf kepada Liverpool.
Gol Luis Diaz dianulir akibat offside walau faktanya keputusan wasit keliru dan membuat PGMOL (Asosiasi Wasit) meminta maaf kepada Liverpool.
Gol Luis Diaz dianulir akibat offside walau faktanya keputusan wasit keliru dan membuat PGMOL (Asosiasi Wasit) meminta maaf kepada Liverpool. / Marc Atkins/GettyImages
facebooktwitterreddit

Kontroversi pengambilan keputusan wasit di dalam lapangan dan ruangan VAR kembali mendapat sorotan negatif di Liga Inggris. Liverpool mendapat kekalahan 1-2 dari Tottenham Hotspur pada Minggu (30/9). Pada pertandingan tersebut, The Reds harus kehilangan Curtis Jones dan Diogo Jota akibat kartu merah pada babak pertama dan kedua.

Kontroversi lain juga terjadi pada babak pertama. Luis Diaz membobol gawang Tottenham pada babak pertama. Tetapi gol tersebut dianulir akibat offside. Sorotan sudah diberikan setelah peninjauan ulang melalui VAR dilakukan dengan waktu yang singkat, tanpa adanya intervensi. Gol tersebut dianuir sebelum Spurs mendapatkan gol pembuka melalui Son Heung-Min pada menit ke-36.

Setelah pertandingan berakhir, PGMOL (Asosiasi Wasit) menyampaikan permintaan maaf. Mereka mengakui bahwa gol dari Luis Diaz seharusnya tidak dianulir. Jadi, mengapa gol itu dianulir?


Mengapa gol Luis Diaz vs Tottenham Hotspur dianulir?

Juergen Klopp
Jurgen Klopp kesal dan tidak ingin banyak berkomentar setelah pertandingan berakhir. / Justin Setterfield/GettyImages

Banyak penonton yang terkejut dengan tayangan ulang dalam proses pengambilan keputusan dari VAR, akibat tidak adanya garis offside yang ditunjukkan di layar. Peninjauan ulang berlangsung dalam waktu yang relatif singkat sebelum keputusan diambil untuk menganulir gol tersebut.

Namun, terungkap bahwa Darren England (wasit di ruangan VAR) mengira Simon Hooper (wasit di dalam lapangan) telah memberikan keputusan gol di dalam lapangan. Ketika VAR melihat momen itu, mereka menganggap bahwa Luis Diaz onside, dan kemudian England menyampaikan kepada Hooper bahwa peninjauan sudah dilakukan.

Dengan mengatakan “pemeriksaan selesai,” England mengonfirmasi kepada Hooper bahwa keputusan itu tepat. Wasit kemudian melanjutkan pertandingan. Namun, miskomunikasi dan kesalahan dalam keputusan menjadi penentu dari kontroversi dalam momen ini yang membuat keputusan keliru diberikan.

Mengingat laga sudah kembali dilanjutkan dengan tendangan bebas (setelah keputusan offside diberikan), Hooper tidak dapat menganulir keputusan itu mengingat laga sudah dilanjutkan.


Apa yang disampaikan PGMOL setelah pertandingan?

PGMOL (Asosiasi Wasit) mengeluarkan pernyataan bahwa mereka melakukan kesalahan.

“Gol dari Luis Diaz dianulir akibat offside berdasarkan keputusan wasit yang berada di dalam lapangan. Itu menjadi kesalahan yang jelas dan seharusnya menjadi gol yang sah setelah intervensi VAR, tetapi VAR tidak melakukannya. PGMOL akan melakukan evaluasi menyeluruh terkait kejadian yang menghasilkan keputusan keliru tersebut.

Son Heung-Min kemudian membuka keunggulan untuk Tottenham setelah Curtis Jones mendapat kartu merah. Cody Gakpo menyamakan kedudukan jelang akhir babak pertama. Tetapi cedera membuatnya digantikan oleh Diogo Jota pada babak berikutnya – yang kemudian mendapat dua kartu kuning dalam waktu singkat – dan membuat Liverpool harus menyelesaikan laga dengan sembilan pemain.