Berita Liverpool: Trent Alexander-Arnold Belum Pahami Posisi Terbaiknya

  • Alexander-Arnold memulai kariernya di tingkat akademi sebagai gelandang sebelum menjadi bek kanan.
  • Penurunan performa saat bertahan membuatnya kembali digunakan sebagai gelandang dalam beberapa pertandingan.
  • Pemain berusia 25 tahun itu mendapat peran di lini tengah bagi Liverpool dan Timnas Inggris.
Trent Alexander-Arnold masih berusaha mencari peran terbaiknya untuk Liverpool dan Timnas Inggris.
Trent Alexander-Arnold masih berusaha mencari peran terbaiknya untuk Liverpool dan Timnas Inggris. / Richard Sellers/Allstar/GettyImages
facebooktwitterreddit

Trent Alexander-Arnold mengakui bahwa ia belum mengetahui posisi terbaiknya setelah menjalani beberapa pertandingan sebagai gelandang pada musim 2023/24 ini.

Menjalani karier di akademi sebagai gelandang, Alexander-Arnold memulai kariernya di skuad senior Liverpool sebagai bek kanan tetapi sorotan terhadap konsistensinya saat bertahan membuat Jurgen Klopp dan Gareth Southgate (Timnas Inggris) menggunakannya sebagai gelandang.

Perubahan itu dimulai jelang akhir musim 2022/23. Hingga kini Alexander-Arnold masih digunakan sebagai gelandang dalam cukup banyak pertandingan pada musim berikutnya.


Baca Juga


Klopp dan Southgate harus mengambil keputusan terkait masa depan Alexander-Arnold dan mengetahui posisi terbaiknya, sementara sang pemain mengakui bahwa ia belum tahu apa yang akan terjadi di masa depan.

“Banyak yang mengatakan saya lebih efektif di lini tengah. Mungkin itu dapat menjadi solusi di masa depan. Tapi siapa yang dapat mengetahuinya secara pasti? Itu bukan keputusan saya sendiri, saya hanya dapat bermain di tempat yang sesuai dengan instruksi pelatih.

“Saat ini saya tidak megnetahui posisi terbaik saya. Semua bergantung dengan skema permainan yang ingin digunakan. Bersama Liverpool, walau berada di posisi bek kanan, saya mendapat kebebasan untuk masuk ke lini tengah dan memanfaatkan ruang untuk menciptakan peluang, itu terjadi dalam lima hingga enam tahun terakhir,” ucap Trent Alexander-Arnold dikutip dari 90min.

Alexander-Arnold mengatakan bahwa ia akan terus berjuang keras setelah mendapat kesemapatan untuk menunjukkan kemampuannya di dua posisi yang berbeda. Walau demikian, ia juga menegaskan semua bergantung dengan permintaan pelatih dan skema permainan yang ingin digunakan.