Berita MU: Cetak Gol vs Aston Villa, Ten Hag Kian Yakin Hojlund Akan menjadi Penyerang Subur
- Manchester United menang vs Aston Villa secara dramatis dengan skor 3-2
- Rasmus Hojlund menjadi pahlawan kemenangan dari Manchester United
Oleh Kemas Trimukti
Catatkan gol perdana untuk Manchester United di Liga Inggris 2023/24 kontra Aston Villa, menjadikan Erik ten Hag merasa percaya diri apabila Rasmus Hojlund akan menjadi penyerang subur bagi timnya.
"Saya telah lakukan perbincangan dengannya. Saya menyatakan jika dia (Hojlund) akan mencetak gol untuk Denmark, Liga Champions dan Anda telah menunjukkan kemampuan itu," ujar Ten Hag dikutip dari Sky Sports.
"Dia sudah mencetak gol pertamanya, sehingga saya yakin dia akan melakukannya lebih banyak lagi," tutupnya.
Mencetak gol pertama di Liga Inggris dalam 15 pertandingan yang dimainkannya, memang terdengar buruk bagi seorang penyerang. Akan tetapi, hal itu tetap saja terdengar krusial bagi Hojlund untuk tingkatkan kepercayaan dirinya lagi dalam sepanjang musim ini.
Kini, Ten Hag memiliki satu tugas lagi untuk Hojlund yaitu memastikan pemain berusia 20 tahun tersebut akan benar-benar bisa menjadi andalan di lini depan, mengingat Man United akan menjalani jadwal padat di awal tahun 2024.
Baca Berita dan Rumor Manchester United Terbaru Lainnya